KONTEKS.CO.ID – Prediksi skor Barcelona Vs Girona dalam jadwal Liga Spanyol malam ini dan link live streamingnya ada dalam artikel berikut.
Prediksi skor Barcelona Vs Girona, merupakan prediksi skor pertandingan sepak bola Liga Spanyol 2022-2023 yang akan berlangsung dari Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada Selasa, 11 April 2023, mulai pukul 02.00 WIB.
Pemuncak klasemen La Liga Spanyol, Barcelona, ingin menambah tiga poin lagi saat menjamu Girona yang berambisi mengakhiri musim di posisi tertinggi.
Los Blaugrana – julukan Barcelona – berada 12 poin di atas Real Madrid di puncak klasemen Liga Spanyol terbaru.
Barcelona memenangkan pertandingan LaLiga terakhir mereka kala menekuk tuan rumah Elche 4-0 di Estadio Manuel Martínez Valero, yang jadi kemenangan keempat berturut-turut mereka.
Sedangkan pertandingan LaLiga terakhir Girona adalah ketika mengalahkan Espanyol 2-1 di kandang sendiri untuk mengakhiri tiga pertandingan tanpa kemenangan.
Girona telah mencetak 42 gol dan kebobolan 42 melalui 27 pertandingan, membuat mereka membuntuti posisi keenam Villarreal dengan selisih 10 poin untuk mendapatkan tempat di Kualifikasi Liga Konferensi.
Adapun bentrok terakhir Barcelona kontra Girona di LaLiga sebelumnya dimenangkan Barcelona 1-0 di Estadi Municipal de Montilivi pada Januari 2023. Pedri mencetak satu-satunya gol Barca di menit ke-61.
El Barca tak terkalahkan dalam lima duel terakhir lawan Girona di LaLiga (M4 S1 K0).
Girona mencari kemenangan liga pertama mereka dalam pertandingan antara kedua klub sejak September 2017.
Barca telah mengungguli Girona dengan selisih gol 14-3 selama rekor tak terkalahkan mereka.
Robert Lewandowski telah menjadi pemain kunci untuk Barcelona musim ini. Striker tersebut adalah pencetak gol terbanyak tim dengan 17 gol, top skor di LaLiga 2022-2023, dengan tujuh di antaranya menjadi gol pertama dalam pertandingan.
Sedangkan pemain tersubur Girona adalah Cristhian Stuani dan Valentin Castellanos, yang masing-masing telah mencetak tujuh dan enam gol.
Dalam 13 laga LaLiga di Camp Nou musim ini, Barcelona tidak terkalahkan dengan raihan 11 kemenangan dan dua hasil imbang.
Barca saat ini dalam jalur 13 pertandingan kandang tak terkalahkan (W11 D2 L0) di LaLiga sejak Agustus 2022 melawan Rayo Vallecano.
Adapun Girona mencatat dua kemenangan, empat seri, dan tujuh kekalahan dalam laga tandang mereka musim ini di liga.
Sementara dalam enam pertandingan liga terakhir mereka, Barcelona menang lima kali dan kalah satu kali.
Girona, sementara itu, menang tiga kali, seri satu kali dan kalah dua kali dalam enam pertandingan terakhir mereka.
Kabar tim
Barcelona kembali tanpa jasa Ousmane Dembele, Pedri, Andreas Christensen dan Frenkie de Jong untuk pertandingan melawan Girona.
Pelatih Xavi Hernandez diharapkan menahan godaan untuk melakukan perubahan besar-besaran ke tim yang menjadi starter melawan Real Madrid, tetapi Ansu Fati dan Jordi Alba berpotensi masuk ke dalam starting XI.
Marcos Alonso sekali lagi kemungkinan akan berbaris di tengah pertahanan dengan absennya Christensen, sementara Gavi diperkirakan akan kembali ke lini tengah untuk memungkinkan Fati masuk ke tim di sebelah kanan.
Dari kubu Blanquivermells – julukan Girona – gelandang kunci Aleix Garcia telah kembali berlatih menjelang kontes, dan pemain berusia 25 tahun itu diperkirakan akan kembali menjadi starter untuk pertandingan ini.
Namun, Borja Garcia, Joel Roca, Alexander Callens, Yangel Herrera dan Ibrahima Kebe diperkirakan akan absen karena cedera, sementara Reinier diskors.
Valentin Castellanos akan kembali memimpin barisan tim tamu, sementara Toni Villa dan Viktor Tsygankov juga akan mempertahankan tempat mereka di starting eleven untuk pertandingan di Camp Nou.
Perkiraan susunan pemain Barcelona Vs Girona
Barcelona (4-3-3)
Ter Stegen; Araujo, Kounde, Alonso, Alba; Roberto, Busquets, Gavi; Fati, Lewandowski, Raphinha.
Pelatih: Xavi Hernandez.
Girona (4-3-3)
Gazzaniga; A Martinez, Bueno, D Lopez, J Hernandez; Romeu, A Garcia, Martin; Tsygankov, Castellanos, Villa.
Pelatih: Michel.
Head to head Barcelona Vs Girona
5 pertemuan terakhir Barcelona Vs Girona
28-01-2023 Girona 0-1 Barcelona (La Liga)
27-01-2019 Girona 0-2 Barcelona (La Liga)
24-09-2018 Barcelona 2-2 Girona (La Liga)
25-02-2018 Barcelona 6-1 Girona (La Liga)
24-09-2017 Girona 0-3 Barcelona (La Liga).
5 laga terakhir Barcelona
05-03-23 Barcelona 1-0 Valencia (La Liga)
13-03-23 Bilbao 0-1 Barcelona (La Liga)
20-03-23 Barcelona 2-1 Madrid (La Liga)
02-04-23 Elche 0-4 Barcelona (La Liga)
06-04-23 Barcelona 0-4 Madrid (Copa del Rey).
5 laga terakhir Girona
26-02-23 Bilbao 2-3 Girona (La Liga)
04-03-23 Getafe 3-2 Girona (La Liga)
14-03-23 Girona 0-1 Atletico (La Liga)
18-03-23 Rayo 2-2 Girona (La Liga)
01-04-23 Girona 2-1 Espanyol (La Liga).
Prediksi skor Barcelona Vs Girona 2-0
Barcelona sedang terluka oleh kekalahan dari Real Madrid, jadi ini bisa dibilang waktu terburuk untuk melawan mereka yang berusaha secepatnya kembali ke jalur tiga angka.
Meski Girona memiliki kualitas untuk menimbulkan masalah di Camp Nou, tetapi Barcelona diprediksi bakal perkasa saat tampil di hadapan publik sendiri untuk melapangkan jalan ke tangga juara La Liga.
Link live streaming Barcelona Vs Girona
Link live streaming Barcelona Vs Girona dalam jadwal Liga Spanyol malam ini bisa didapatkan dengan mengunjungi situs beIN Sports Connect dan vidio.com.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"