KONTEKS.CO.ID — Kieran Tierney ingin didatangkan Newcastle United setelah sang pemain dikabarkan mulai tidak betah di Emirates Stadium.
Bek kiri Arsenal, Kieran Tierney, dikabarkan akan pindah ke Newcastle pada musim panas mendatang.
Tierney bergabung dengan Arsenal pada tahun 2019 dari Celtic dan menjadi pilihan utama di posisi bek kiri The Gunners.
Namun, di musim 2022-2023, posisi Tierney di skuat Arsenal mulai tergeser setelah Oleksandr Zinchenko lebih banyak diberikan kesempatan bermain oleh Mikel Arteta. Hal ini memicu spekulasi bahwa Arsenal akan melepas Tierney.
Sejauh ini Tierney telah tampil sebanyak 22 pertandingan di Liga Inggris, namun pemain berusia 25 tahun itu lebih sering memulai pertandingan dari bangku cadangan.
Meski masih terikat kontrak dengan Arsenal hingga tahun 2026, masa depan Tierney di klub London Utara mulai dipertanyakan.
Pasalnya, Arsenal memiliki Takehiro Tomiyasu dan Jakub Kiwior yang juga dapat bermain di posisi bek kiri.
Dilansir dari The Sun, menyebutkan bahwa Kieran Tierney diincar oleh Newcastle dengan harga sekitar 30 juta pounds.
Walaupun The Magpies masih memiliki Matt Targett dan Dan Burn yang juga berposisi sebagai bek kiri, pelatih Newcastle Eddie Howe membutuhkan bek kiri murni untuk memperkuat timnya.
Selain Newcastle, Manchester City juga dikabarkan tertarik untuk merekrut Kieran Tierney, mengingat posisi bek kiri mereka yang masih kurang solid.
Namun, peluang Newcastle untuk mendapatkan Tierney lebih besar daripada City.
Kendati belum ada konfirmasi resmi, kabar ini tentu menarik untuk diikuti, terutama mengingat kualitas Tierney yang diakui oleh banyak orang.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"