KONTEKS.CO.ID — Bruno Fernandes menegaskan bahwa Manchester United tak mau bergantung dengan Liverpool untuk lolos ke Liga Champions musim depan.
Bruno Fernandes, playmaker dari klub sepak bola Manchester United, memberikan komentar tentang persaingan untuk finis di zona Liga Champions musim ini.
Dilansir dari MUTV, menurut Fernandes, timnya dapat mengamankan tiket ke kompetisi elit tersebut jika mereka sepenuhnya fokus pada diri sendiri.
Saat ini, sampai pada pekan ke-36 Liga Premier Inggris (EPL) 2022-2023, Manchester United menempati peringkat keempat dengan 66 poin.
Namun, posisi mereka masih belum aman karena Liverpool yang berada di peringkat lima sedang mengintai dan berpotensi menggeser mereka.
Liverpool hanya berjarak empat poin dari Manchester United di peringkat lima. Jika mereka menang melawan Leicester City, maka mereka hanya berjarak satu poin saja dari Setan Merah.
Dilansir dari MUTV, Bruno Fernandes menekankan bahwa Manchester United tidak perlu terlalu khawatir dengan posisi Liverpool di belakang mereka.
Menurutnya, United bisa menentukan nasibnya sendiri dan tidak perlu terlalu memperhatikan rival mereka.
“Saya rasa saat ini kami tidak perlu terlalu memikirkan tim lain, karena kami bisa lolos ke Liga Champions dengan tangan kami sendiri,” ujar Fernandes.
Fernandes percaya bahwa Manchester United sedikit lagi bisa mengamankan satu tiket ke Liga Champions musim depan. Oleh karena itu, ia meminta para pemain MU untuk bekerja keras dalam mengamankan tiket tersebut.
“Kami butuh enam poin untuk mengamankan posisi kami sekarang. Jika kami bisa memenangkan sisa pertandingan kami, maka kami akan bermain di Liga Champions,” tukas Bruno Fernandes.
Manchester United akan kembali bermain di ajang Premier League pada akhir pekan nanti. Mereka akan bertandang melawan Bournemouth di Vitality Stadium pada Sabtu, 20 Mei 2023 malam.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"