KONTEKS.CO.ID — Pemain senior Barcelona, Jordi Alba akan meninggalkan klub di akhir musim. Simak ulasannya berikut ini.
Kabar sedih datang dari Barcelona. Setelah dipastikan ditinggal Sergio Busquets di akhir musim, kini giliran Jordi Alba yang akan meninggalkan Camp Nou pada musim panas mendatang.
Alba merupakan salah satu pemain senior dalam skuat Barcelona. Ia telah membela Blaugrana selama lebih dari satu dekade sejak bergabung dari Valencia pada tahun 2012.
Kontrak Alba sendiri akan berakhir dalam beberapa hari ke depan. Hal ini menyebabkan banyak spekulasi mengenai masa depan ke mana ia akan berlabuh.
Fabrizio Romano, seorang pakar transfer pemain, memberikan pembaruan mengenai masa depan Alba. Ia memastikan bahwa bek tersebut akan meninggalkan Barcelona.
Menurut laporan Romano, Jordi Alba telah membuat keputusan untuk tidak bertahan di Barcelona. Meskipun Xavi dilaporkan meminta agar bek tersebut tetap bertahan.
Alba ingin mencari tantangan baru dalam kariernya, sehingga ia memilih untuk pergi dari Camp Nou.
Barcelona sendiri tidak terlalu khawatir jika Alba pergi pada musim panas mendatang.
Hal ini dikarenakan Alba bukan lagi menjadi bek kiri utama Barcelona di musim ini. Pemain senior tersebut kalah bersaing dengan Alejandro Balde dalam skuat yang diasuh oleh Xavi.
Selain itu, Barcelona juga memiliki Marcos Alonso, sehingga stok bek kiri mereka untuk musim depan bisa terbilang tetap terjaga dengan baik.
Jordi Alba menjadi pemain kedua Barcelona yang mengumumkan kepergian mereka dari Camp Nou pada musim panas ini, sebelumnya Sergio Busquets lebih dulu mengkonfirmasi akan meninggalkan Barcelona pada musim panas ini.
Jordi Alba diyakini bukanlah pemain terakhir yang akan pergi, karena terdapat beberapa pemain lain yang dilaporkan juga akan meninggalkan Barcelona.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"