KONTEKS.CO.ID —Â Arsenal dan Newcastle dikabarkan harus mengeluarkan dana hingga Rp1,2 triliun jika ingin mendapatkan tanda tangan Raphinha Belloli dari Barcelona.
Raphinha baru saja menghabiskan musim pertamanya bersama Barcelona setelah dibeli dari Leeds United pada musim panas 2022 lalu.
Raphinha Belloli telah dikontrak selama lima tahun oleh klub Catalan tersebut. Barcelona membeli Raphinha dengan banderol sebesar 50 juta pounds.
Pada musim perdananya, Raphinha Belloli tampil dalam 50 pertandingan di semua kompetisi, dengan mencetak 10 gol dan memberikan 12 assist.
Prestasi Barcelona menjadi juara La Liga musim 2022/2023 tentu menjadi kabar yang menggembirakan.
Namun, sayangnya kesuksesan tersebut tidak membantu Barcelona keluar dari masalah keuangan yang mereka hadapi. Barcelona masih harus mengurangi pengeluaran tim mereka hingga 200 juta euro.
Jika tidak melakukannya, mereka tidak akan dapat membeli pemain baru. Oleh karena itu, Barcelona harus mengambil keputusan sulit dengan melepaskan beberapa pemain.
Mereka telah berpisah dengan pemain senior seperti Jordi Alba dan Sergio Busquets. Dan tampaknya Barcelona harus melepas beberapa pemain lagi.
Kabar terbaru menyebutkan bahwa setidaknya lima pemain akan dilepas sebelum akhir Juni 2023 ini. Salah satunya adalah Raphinha Belloli.
Arsenal telah lama mengincar Raphinha Belloli, bahkan sejak ia masih bermain untuk Leeds United. Meskipun sekarang ia telah menjadi pemain Barcelona, Arsenal dikabarkan masih tertarik pada Raphinha. The Gunners membutuhkan pemain berkualitas untuk bersaing di Premier League dan Liga Champions musim depan.
Selain Arsenal, Newcastle juga dilaporkan tertarik untuk mendapatkan pemain berusia 26 tahun tersebut. The Magpies telah aktif mencari pemain-pemain top dalam dua musim terakhir, karena mereka ingin bersaing di papan atas Liga Inggris. Musim depan, mereka juga akan bermain di Liga Champions.
Kabar baik bagi Arsenal dan Newcastle, karena Barcelona dikabarkan siap melepas Raphinha Belloli. Laporan dari Sport menyebutkan bahwa Barcelona siap melepas Raphinha dengan harga 68 juta pounds atau setara dengan Rp1,2 Triliun.
Harga tersebut sepertinya tidak akan menjadi masalah bagi Arsenal maupun Newcastle. Arsenal memiliki dana yang cukup, sementara Newcastle juga memiliki sumber keuangan yang kuat setelah memiliki pemilik baru.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"