KONTEKS.CO.ID – James Maddison akhirnya menemukan klub barunya untuk musim 2023/2024. Setelah Leicester City terdegradasi pada musim 2022/2023, kapten The Foxes itu akan bergabung dengan Tottenham Hotspur.
Maddison sebenarnya sudah lama dikaitkan dengan rumor kepindahannya. Rumor tersebut akhirnya menjadi kenyataan pada musim panas 2023 setelah Leicester gagal bertahan di divisi teratas Liga Inggris.
Awalnya, Leicester berkeinginan untuk mempertahankan James Maddison, namun mereka akhirnya melunak. Situasinya tidak memungkinkan untuk mempertahankan pemain berusia 26 tahun tersebut lebih lama.
Beberapa klub Liga Inggris dikabarkan tertarik mendapatkan jasa James Maddison. Tottenham, Arsenal dan Manchester United tertarik memboyong gelandang timnas Inggris tersebut.
Namun, akhirnya Maddison lebih memilih bergabung dengan Hotspur. Jurnalis Fabrizio Romano memastikan bahwa kesepakatan personal telah dicapai oleh kedua belah pihak. Kesepakatan personal dengan Maddison sudah jelas.
Tottenham juga telah mencapai kesepakatan lisan dengan Leicester City. Kesepakatan tersebut hanya menunggu penandatanganan resmi.
Penandatanganan resmi tersebut baru dapat dilakukan setelah James Maddison menjalani tes medis.
Karena semua kesepakatan telah tercapai, Romano menjelaskan status Maddison sekarang adalah ‘here we go’. Kepindahan Maddison ke Tottenham hanya menunggu pengumuman resmi.
Kabarnya Tottenham membayar sebesar 46,5 juta Euro untuk mendapatkan jasa James Maddison. Harga tersebut jauh lebih rendah dari harga pasar dan harga awal yang ditetapkan oleh Leicester.
Sebelumnya, Leicester hanya bersedia melepas Maddison dengan harga 70 juta Euro. Namun, harga pasar sang pemain berada di kisaran 60 juta Euro.
James Maddison adalah pemain kedelapan yang meninggalkan Leicester pada musim panas 2023. Sebelumnya, Leicester telah mengembalikan Tete ke Shaktar Donetsk dan menjual Youri Tielemans ke Aston Villa secara gratis.
Enam pemain lain yang telah meninggalkan King Power Stadium adalah Caglar Soyuncu, Daniel Amartey, Ayoze Perez, Nampalys Mendy, dan Ryan Bertrand.
Semua pemain tersebut meninggalkan klub setelah kontrak mereka berakhir. Leicester tidak mampu mempertahankan mereka karena terdegradasi.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"