KONTEKS.CO.ID – Kabar baik menyambangi sepak bola Indonesia. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) tidak menjatuhkan sanksi kepada Indonesia terkait tragedi Kanjuruhan Malang.
Hal ini disampaikan langsung Jokowi dalam keterangan pers secara online, Jumat, 7 Oktober 2022.
Jokowi mengatakan, dirinya menerima surat dari FIFA. Surat tersebut merupakan tindak lanjut dari pembicaraan Jokowi dengan Presiden FIFA Gianni Infantino pada 3 Oktober lalu.
“Berdasarkan surat tersebut, alhamdulillah sepak bola Indonesia tidak dikenakan sanksi oleh FIFA,” kata Jokowi.
Ada lima poin yang disampaikan FIFA dalam surat tersebut. Semuanya merupakan langkah induk sepak bola dunia itu untuk memberikan bantuan kepada Indonesia memperbaiki tata kelola persepakbolaan nasional.
Sebelumnya, publik dikhawatirkan dengan bakal munculnya sanksi dari FIFA. Pasalnya, muncul anggapan tragedi di Kanjuruhan telah melanggar Kode Disiplin FIFA.
Namun, lobi-lobi langsung dilakukan sejumlah pihak. Mulai dari Presiden Jokowi, Menteri BUMN Erick Thohir, dan juga PSSI agar FIFA tidak menjatuhkan sanksi kepada Indonesia.
Upaya yang kini membuahkan hasil manis.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"