KONTEKS.CO.ID – Persebaya dibekuk Persija pada lanjutan pekan 5 Liga 1 2023/2024. Aji Santoso tidak puas dengan kinerja wasit di laga itu.
Persebaya dibekuk Persija 0-1 pada hari terakhir pekan 5 Liga 1 2023/2024, yang berlangsung dari Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Minggu, 30 Juli 2023 malam WIB.
Gol Persija Jakarta diciptakan Ryo Matsumura pada menit ke-38. Itu sembilan menit berselang dari kartu merah yang diterima bek kanan Persebaya Catur Pamungkas.
Meski kalah, pelatih Persebaya Aji Santoso tetap mengapresiasi anak asuhnya yang telah berjuang habis-habisan selama 90 menit.
Meski bermain dengan 10 orang, Bajol Ijo – julukan Persebaya – masih bisa menciptakan sejumlah peluang emas.
“Pemain telah berjuang sekuat tenaga. Meski kalah, saya tetap apresiasi permainan anak-anak di lapangan,” beber Aji Santoso dalam sesi jumpa pers seusai pertandingan.
“Mengenai kartu merah, itu memang sudah keputusan wasit, saya bisa menerimanya. Namun sebelum pelanggaran itu terjadi, Witan 100 persen handsball,” kata Aji Santoso menjelaskan.
“Selama 90 menit pertandingan, saya hanya sekali protes, itu juga ke hakim garis. Itu karena bola benar-benar disundul pemain Persija, tapi kok jadi tendangan gawang. Bruno juga didorong 100 persen di kotak penalti. Entah saya salah lihat atau bagaimana. Tapi saya tetap respek keputusan wasit,” kata Aji lagi.
Dengan hasil tersebut, Persebaya sudah gagal meraih kemenangan dalam empat laga terakhir.
Dua laga imbang dan dua laga kekalahan tentu menjadi beban mental kepada pemain. Untuk itu, tim pelatih segera mengevaluasi untuk meraih hasil positif di pertandingan selanjutnya.
Laga home melawan Persikabo 1973, pada Jumat, 4 Agustus 2023, diharapkan menjadi titik kebangkitan Persebaya.
“Kami berusaha untuk bisa secepat mungkin mengakhiri tren buruk ini, empat pertandingan belum meraih kemenangan,” sungut Aji.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"