KONTEKS.CO.ID –Â Real Madrid tengah menghadapi cobaan tak terduga jelang dimulainya musim La Liga 2023/2024.
Kabar buruk datang dari kiper andalan mereka, Thibaut Courtois, yang mengalami cedera lutut serius dan harus menjalani operasi. Pengumuman ini datang pada Kamis, 10 Agustus 2023.
Sebelumnya, Real Madrid telah menjalani serangkaian pertandingan uji coba pramusim di Amerika Serikat. Courtois, yang juga termasuk dalam skuat El Real, turut serta dalam perjalanan mereka ke Negeri Paman Sam.
Empat laga uji coba telah dilakoni oleh Madrid, di mana mereka berhadapan dengan lawan-lawan berat seperti AC Milan, Manchester United, Barcelona, dan Juventus.
Usai serangkaian pertandingan itu, fokus Real Madrid beralih ke persiapan menuju La Liga 2023/2024 yang akan segera dimulai.
Namun, nasib apes menimpa mereka ketika bersiap untuk laga pembuka musim ini. Thibaut Courtois, penjaga gawang mereka, harus mengalami cedera lutut yang cukup serius.
Lutut kiri Courtois terkena cedera ligamen ACL (anterior cruciate ligament). Madrid mengumumkan bahwa kiper Timnas Belgia itu harus menjalani operasi dalam beberapa hari mendatang.
Meskipun durasi absennya belum diungkap secara resmi, tindakan operasi ini menunjukkan bahwa Courtois akan absen dalam jangka waktu yang cukup panjang.
“Hasil tes pada pemain kami, Thibaut Courtois, menunjukkan adanya robekan pada ligamen anterior di lutut kirinya. Kami akan menjalankan prosedur operasi dalam waktu dekat,” demikian pernyataan resmi Real Madrid.
Cedera Courtois memberikan tantangan baru bagi Real Madrid dalam hal posisi penjagaan gawang. Pemain yang harus menggantikannya adalah Andriy Lunin, kiper timnas Ukraina.
Namun, Lunin belum mampu menggantikan peran Courtois dengan baik. Meskipun beberapa kesempatan bermain telah diberikan kepadanya oleh pelatih Carlo Ancelotti, namun Lunin belum sepenuhnya meyakinkan.
Pada musim sebelumnya, Lunin hanya tampil sebanyak 12 kali dalam berbagai kompetisi, dengan 13 gol yang masuk ke gawangnya dan empat kali berhasil menjaga gawang tetap bersih.Â
Jumlah total penampilannya di Real Madrid, termasuk musim lalu, baru mencapai 17 pertandingan, dengan total 19 gol yang masuk ke gawangnya dan hanya empat kali berhasil mencatatkan clean sheet.
Dalam situasi yang sulit ini, Real Madrid tampaknya harus mencari solusi di bursa transfer atau memberikan lebih banyak kesempatan kepada Lunin untuk berkembang.Â
Mendatangkan penjaga gawang baru mungkin akan menjadi pilihan tepat, mengingat kurangnya opsi yang meyakinkan di posisi tersebut.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"