KONTEKS.CO.ID — Pada bursa transfer musim panas tahun 2023, Manchester City berhasil mendatangkan Jeremy Doku. Winger berbakat berusia 21 tahun itu didatangkan dengan biaya transfer sekitar 60 juta Euro dari klub Prancis, Rennes.
Kedatangan Doku ke Manchester City dipersiapkan untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh perginya Riyad Mahrez dan Cole Palmer.Â
Jeremy Doku dikenal memiliki potensi besar sebagai seorang penyerang sayap yang sangat berbahaya, dan kemampuannya itu diharapkan dapat memberikan kontribusi besar bagi tim asuhan manajer Pep Guardiola.
Namun, banyak orang belum mengetahui bahwa sebelum bergabung dengan Manchester City, Doku pernah menjadi incaran klub Premier League lainnya, yaitu Chelsea.
Pada usia 15 tahun, Doku mendapat tawaran dari Chelsea, seperti yang diungkapkan oleh mantan pelatih Anderlecht, Jean Kindermans.
Namun, pada saat itu, langkah Jeremy Doku dicegah oleh sesama pemain Belgia, Romelu Lukaku. Kedua pemain ini ternyata pernah bersama-sama berlatih di tim akademi Anderlecht.Â
Lukaku, yang pada saat itu juga masih muda, melakukan video call kepada Doku dan memintanya untuk tidak bergabung dengan Chelsea.
Berdasarkan laporan dari Evening Standard, Kindermans menjelaskan, “Lukaku melakukan video call ke Jeremy Doku dan meminta Doku untuk tidak bergabung dengan Chelsea. Sebab saat itu, Lukaku tidak diberi kepercayaan yang malah seringnya dipinjamkan.”
Dengan nasihat dari Lukaku, Doku memutuskan untuk bertahan di Anderlecht dan melanjutkan kariernya di sana.Â
Pada tahun 2020, ia kemudian memutuskan untuk mencari tantangan baru dengan bergabung bersama Rennes.
Namun, nasib keduanya tampaknya berbeda. Lukaku, yang awalnya direkrut oleh Chelsea pada usia 18 tahun, menghadapi beberapa kesulitan untuk mendapatkan tempat di skuat utama Chelsea.Â
Bahkan Lukaku sempat dipinjamkan ke beberapa klub sebelum akhirnya dibeli kembali oleh Chelsea dan saat ini bermain sebagai pemain pinjaman di AS Roma.
Sementara itu, Jeremy Doku mendapatkan kesempatan untuk bermain di level tertinggi bersama Manchester City.Â
Kini, ia memiliki kesempatan untuk menunjukkan bakatnya di salah satu klub terbesar di dunia dan berpotensi menjadi salah satu bintang masa depan sepak bola Belgia yang bersinar di pentas internasional.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"