KONTEKS.CO.ID –Â Inter Milan semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia setelah meraih kemenangan penting melawan tuan rumah Lazio dengan skor 2-0 pada pekan ke-16 Serie A 2023/2024. Laga Lazio vs Inter Milan berlangsung pada Senin (18/12/2023) dini hari WIB di Stadion Olimpico.
Gol-gol kemenangan Inter Milan dicetak oleh Lautaro Martinez pada menit ke-40 dan Marcus Thuram pada menit ke-66. Hasil ini membawa Inter menjauh dari pesaing terdekat mereka, Juventus, dengan mengumpulkan 41 poin, unggul empat poin dari Si Nyonya Tua di peringkat kedua.
Sehari sebelumnya, Juventus gagal meraih poin penuh. Menghadapi tuan rumah Genoa, pasukan Massimiliano Allegri hanya bermain imbang 1-1 di Stadion Luigi Ferraris.
Juventus sempat memimpin melalui tendangan penalti Federico Chiesa pada menit ke-28. Namun, keunggulan tersebut tidak dapat dipertahankan setelah Genoa berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi Albert Gudmundsson pada menit ke-48.
Juventus saat ini total telah mengumpulkan 37 poin, unggul lima poin dari AC Milan yang berada di peringkat ke-3 klasemen Liga Italia.Â
AC Milan sendiri sukses mengalahkan tamunya AC Monza dengan skor 3-0 di San Siro. Tiga gol Rossoneri dilesakkan oleh Tijjani Reijnders pada menit ke-3, Jan-Carlo Simic menit ke-41 Noah Okafor pada menit 76.
Berikut klasemen sementara Liga Italia pekan ke-16 2023/2024:
- Inter Milan 41 (poin)
- Juventus 37
- AC Milan 32Â
- Bologna 28
- Napoli 27
- Fiorentina 27
- AS Roma 25
- Atalanta 23
- Torino 23
- Monza 21
- Lazio 21
- Lecce 20
- Frosinone 19
- Genoa 16
- Sassuolo 16
- Cagliari 13
- Udinese 13
- Empoli 12
- Verona 11
- Salernitana 8.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"