KONTEKS.CO.ID – Pertandingan seru dan dramatis terjadi di Kenilworth Road ketika Chelsea berhasil menaklukkan tuan rumah Luton Town dengan skor akhir 3-2. Laga pekan ke-20 Premier League ini berlangsung pada Sabtu (30/12/2023) malam WIB.
Cole Palmer menjadi bintang utama sekaligus pahlawan kemenangan Chelsea. Palmer menjadi pembeda dengan dua gol dan satu assistnya ke gawang Luton Town.
Gol pembuka dari Palmer tercipta pada menit ke-12, membuka keunggulan bagi Chelsea dalam pertandingan tersebut.
Sementara gol kedua Cole Palmer datang di menit ke-70, menambah keunggulan The Blues menjadi 3-0.
Gol penutup kemenangan Chelsea datang dari kaki Cole Palmer yang menunjukkan kepiawaian di depan gawang lawan. Menerima umpan terobosan dari Nicolas Jackson, Palmer melesat ke kotak penalti dengan cepat.
Mengelabui kiper Luton, Thomas Kaminski, Palmer kemudian dihadang oleh beberapa bek Luton yang berusaha menutup gawang. Namun dengan tenang, mantan pemain Man City itu melihat celah ke gawang dan sukses melepaskan tembakan yang menggetarkan jala.
Satu gol lain Chelsea dicetak oleh Noni Madueke setelah memanfaatkan assist Cole Palmer untuk mengoyak jala Luton Town pada menit ke-37.
Luton akhirnya berhasil mencetak gol balasan pada menit ke-80 melalui aksi Ross Barkley yang berhasil membobol gawang mantan timnya, Chelsea.
Tujuh menit berselang Luton Town kembali memperkecil keadaan melalui Adebayo setelah memanfaatkan bola rebound untuk menaklukkan Djordje Petrovic, menjadikan skor akhir menjadi 2-3.
Kemenangan atas Luton membawa Chelsea meraih dua kemenangan beruntun setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Crystal Palace.
Ini merupakan kali kedua Chelsea meraih dua kemenangan beruntun di Liga Inggris musim ini setelah sebelumnya mencapainya pada bulan Oktober lalu dengan kemenangan atas Fulham dan Burnley.
Kemenangan ini belum merubah posisi Chelsea di klasemen sementara Liga Inggris. Pasukan Mauricio Pochettino masih tertahan di posisi ke-10 dengan 28 poin. Sementara Luton Town berada di peringkat ke-18 dengan 15 poin.
Susunan pemain pertandingan Luton Town vs Chelsea:
Luton Town (3-4-2-1): Thomas Kaminski; Teden Mengi, Gabriel Osho, Amari’i Bell; Issa Kabore (Tahith Chong 46), Albert Sambi Lokonga, Ross Barkley, Alfie Doughty; Andros Townsend (Carlton Morris 62), Jacob Brown (Chiedozie Ogbene 46); Elijah Adebayo.
Pelatih: Rob Edwards.
Chelsea (4-2-3-1): Djordje Petrovic; Malo Gusto, Axel Disasi, Thiago Silva, Levi Colwill; Conor Gallagher, Moises Caicedo, Noni Madueke, Cole Palmer, Nicolas Jackson; Armando Broja (Christopher Nkunku 62).
Pelatih: Mauricio Pochettino.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"