KONTEKS.CO.ID – Calon pemain Naturalisasi Indonesia, Maarten Paes, berhasil melakukan penyelamatan gemilang saat timnya, FC Dallas, berjumpa Inter Miami yang diperkuat Lionel Messi dan Luis Suarez dalam pertandingan persahabatan jelang MLS musim 2024 di Cotton Bowl Stadium pada Senin 22 Januari 2024 malam waktu setempat.
Messi melakukan tiga tembakan di babak pertama dan ia ditarik keluar ketika babak kedua berjalan sekitar 15 menit, dengan kedudukan Inter Miami tertinggal, di depan penonton yang berjumlah 32.221 orang dalam pertandingan yang dimainkan dalam cuaca gerimis dan suhu 4 Celcius.
Tendangan Messi
Dua tendangan pertama Messi berhasil diselamatkan oleh kiper FC Dallas, Maarten Paes, yang melompat ke sisi kirinya untuk menepis tendangan kedua Messi pada menit ke-12. Tembakan ketiga Messi masih melebar ke kiri pada menit ke-27.
Sekadar kilas balik, Messi mencetak dua gol dalam comeback Inter Miami atas FC Dallas di kancah Leagues Cup, 6 Agustus 2023. Saat itu Paes juga turun sebagai starter.
Markas FC Dallas
Pertandingan itu dimainkan di Toyota Stadium, markas “anyar” FC Dallas.
Sebelumnya, FC Dallas memainkan 13 musim pertama MLS di Cotton Bowl, yang juga merupakan salah satu venue Piala Dunia 1994.
“Kami memiliki banyak kenangan indah di sini sejak tahun 1994 ketika Belanda mengalahkan Brasil,” kata Paes, yang berasal dari Belanda dan memiliki darah Indonesia.
“Tempat ini sangat bersejarah dan indah. Saya suka bermain di stadion ini. Atmosfernya luar biasa dan lapangannya sempurna,” ujar Paes mengomentari Cotton Bowl.
Luis Suarez Gagal Tembus Paes
Bintang Inter Miami lainnya, Luis Suarez, juga gagal menjebol gawang Paes, yang sedang dalam proses menjadi warga negara Indonesia itu.
Suarez, yang pernah bermain bersama Messi di Barcelona pada 2014-2020, bermain dalam pertandingan pertamanya di tanah Amerika Serikat sejak bergabung dengan Inter Miami pada Desember 2023.
Suarez melakukan dua tembakan ke arah gawang di babak pertama, yang pertama berhasil digagalkan oleh Paes, sedangkan tembakan kedua di menit ke-44 melebar.
Di babak kedua, FC Dallas berhasil menahan serentetan tembakan di bawah mistar gawang yang diisi oleh dua kiper pengganti, Jimmy Maurer dan Antonio Carrera.
Inter Miami Kalah
Inter Miami pun kalah 0-1. Penyerang FC Dallas, Jesús Ferreira, menjadi pencetak gol tunggal di laga ini dengan golnya di menit ketiga yang bertahan hingga pertandingan usai.
Skor kekalahan 0-1 membuat Inter Miami gagal mencetak gol dalam pertandingan pramusim kedua berturut-turut setelah bermain imbang 0-0 melawan El Salvador, Jumat lalu.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"