KONTEKS.CO.ID –Â Inter Milan akan menjamu Atalanta di Giuseppe Meazza dalam pertandingan tunda pekan ke-21 Serie A 2023/2024.Â
Laga Inter Milan vs Atalanta ini akan berlangsung pada Kamis, 29 Februari 2024, pukul 02:45 WIB, dan dapat disaksikan melalui live streaming di Vidio.
Pada akhir pekan sebelumnya, Inter meraih kemenangan telak dengan skor 4-0 saat bertandang ke markas Lecce.Â
Di sisi lain, Atalanta berhasil meraih hasil imbang 1-1 melawan AC Milan di San Siro.
Lautaro Martinez menjadi bintang dalam kemenangan Inter dengan mencetak dua gol pada menit ke-15 dan ke-56. Gol-gol Inter lainnya diciptakan oleh Davide Frattesi pada menit ke-54 dan Stefan de Vrij pada menit ke-67.Â
Ini adalah gol ke-21 dan ke-22 Martinez dalam kompetisi Serie A musim ini.
Di pertandingan lain, Atalanta sempat tertinggal oleh gol cepat Milan pada menit ke-3 melalui Rafael Leao. Namun, pasukan Gian Piero Gasperini berhasil menyamakan kedudukan melalui gol penalti Teun Koopmeiners pada menit ke-42, sehingga membawa pulang satu poin.
Setelah hasil imbang melawan Milan, Atalanta kembali akan bermain di stadion yang sama, kali ini menghadapi pemimpin klasemen sementara, Inter Milan.
Pada pertemuan sebelumnya antara kedua tim, Atalanta kalah 1-2 di kandang sendiri. Nerazzurri unggul 2-0 terlebih dahulu melalui gol-gol yang dicetak oleh Hakan Calhanoglu dan Lautaro Martinez.Â
Sementara Atalanta memperkecil skor menjadi 2-1 melalui Gianluca Scamacca pada menit ke-61.
Dalam pertandingan dini hari nanti, Inter tentu mengincar poin penuh. Kemenangan akan membawa La Beneamata unggul 12 poin dari Juventus yang berada di posisi ke-2.
Berikut perkiraan susunan pemain pertandingan Inter Milan vs Atalanta:
Inter Milan (3-5-2): Sommer; Pavard, De Vrij, Bastoni; Darmian, Barella, Asllani, Mkhitaryan, Dimarco; Arnautovic, Lautaro.
Pelatih: Simone Inzaghi.
Atalanta (3-4-1-2): Carnesecchi; Djimsiti, Hien, Kolasinac; Holm, De Roon, Ederson, Ruggeri; Koopmeiners; Miranchuk, De Ketelaere.
Pelatih: Gian Piero Gasperini.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"