KONTEKS.CO.ID –Â Manchester United berhasil melaju ke semifinal FA Cup 2023/2024 setelah mengalahkan rival bebuyutannya, Liverpool, dalam pertandingan perempat final.
Pertandingan Manchester United vs Liverpool berlangsung di Old Trafford pada Minggu, 17 Maret 2024.Â
Bigmatch ini berakhir dengan skor 4-3 untuk keunggulan Manchester United.
Man United mampu unggul lebih dulu melalui gol Scott McTominay pada menit ke-10. Namun, Liverpool berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Alexis Mac Allister di menit ke-44.Â
The Reds kemudian memimpin 2-1 setelah gol Mohamed Salah di menit ke-45+2.
Pertarungan sengit terus berlanjut di babak kedua. Pada menit ke-87, Manchester United berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui gol yang dicetak oleh Antony
Kedudukan imbang 2-2 bertahan sampai babak kedua berakhir. Drama semakin memuncak saat pertandingan memasuki babak extra time.
Liverpool berhasil kembali unggul 3-2 lewat gol Harvey Elliot di menit ke-105, tetapi Marcus Rashford mampu menyamakan kedudukan menjadi 3-3 di menit ke-112.Â
Momen dramatis terjadi menjelang babak tambahan berakhir. Amad Diallo mencetak gol pada menit ke-120, membawa Setan Merah unggul 4-3.Â
Selebrasi Diallo dengan membuka baju membuatnya mendapatkan kartu kuning kedua dan berujung kartu merah, sehingga Manchester United harus bermain dengan 10 pemain.
Hingga pluit akhir dibunyikan, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Manchester United pun berhasil memenangkan pertarungan dramatis ini dan melangkah ke semifinal Piala FA.
Dengan hasil ini, empat tim yang melaju ke semifinal Piala FA telah terisi, yaitu Coventry City, Manchester City, Chelsea, dan Manchester United.
Berikut susunan pemain pertandingan Manchester United vs Liverpool:
Manchester United: Andre Onana; Diogo Dalot, Victor Lindelof, Raphael Varane, Aaron Wan Bissaka; Kobbie Mainoo, Scott McTominay; Marcus Rashford, Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho; Rasmus Holjund.
Pelatih: Erik ten Hag.
Liverpool: Caoimhin Kelleher; Joe Gomez, Jarell Quansah, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Alexis Mac Allister, Wataru Endo, Dominik Szoboszlai; Mohamed Salah, Darwin Nunez, Luis Diaz.
Pelatih: Jurgen Klopp.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"