KONTEKS.CO.ID – Manchester United harus siap menghadapi kemungkinan kehilangan Alejandro Garnacho ke Real Madrid setelah winger muda itu masuk dalam radar klub raksasa Spanyol tersebut.
Mantan pemain Atletico Madrid ini telah menunjukkan peningkatan performa sejak diorbitkan oleh Erik Ten Hag pada musim lalu.
Pemain muda asal Argentina itu telah membuktikan dirinya sebagai aset berharga bagi Setan Merah, menjadi andalan dalam menciptakan gol dan assist.
Performa terbarunya yang paling mencolok adalah saat ia memberikan assist bagi gol kemenangan Manchester United atas Liverpool yang dicetak oleh Amad Diallo pada pertandingan babak perempat final FA Cup.
Menurut laporan dari Defensa Central, Real Madrid tengah memantau dengan serius perkembangan Garnacho dan tertarik untuk memboyongnya ke Santiago Bernabeu dalam waktu dekat.
Real Madrid dikabarkan sangat terkesan dengan kemampuan Garnacho dan optimis bahwa pemain berusia 19 tahun itu memiliki potensi untuk menjadi salah satu pemain terbaik di dunia di masa depan.
Dalam upaya merekrut Garnacho, presiden Real Madrid, Florentino Perez, bahkan berencana untuk bertemu langsung dengan winger muda tersebut pada bulan April mendatang.
Rencananya, pertemuan tersebut akan dilakukan ketika Real Madrid bertandang ke markas Manchester City untuk pertandingan perempat final Liga Champions.
Perez berharap dapat meyakinkan Garnacho untuk bergabung dengan Real Madrid pada musim panas mendatang.
Namun, Manchester United tidak akan duduk diam menghadapi situasi ini. Manajemen MU memiliki niat kuat untuk mempertahankan Garnacho dan akan melakukan segala upaya yang diperlukan untuk mencegah kepindahannya ke Madrid.
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"