KONTEKS.CO.ID – Para pemain yang memperkuat Indonesia di Piala Asia U-23 2024 telah ditetapkan.
Lantas berapa harga mereka di bursa pemain yang biasa dipublikasikan transfermarkt?
Dari 23 pemain yang ada, bek tengah sekaligus kapten Rizky Ridho menjadi yang termahal.
Pemain asal Persija itu memiliki nilai pasar 400 ribu poundsterling, atau sekitar Rp8 miliar.
Berikutnya ada Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan yang memiliki nilai 300 ribu poundsterling.
Di kisaran harga 200 hingga 270 ribbu poundsterling ada Ramadhan Sananta, Witan Sulaeman, Ernando Ari, Pratama Arhan, Fajar Fathur, Adisatryo, Rio Fahmi, Justin Hubner, hingga Hokky Caraka.
Kemudian di kisaran harga lebih dari 100 ribu poundsterling terdapat Dzaky Asraf, M. Ferarri, Jeam Kelly Sroyer, Arkhan Fikri, Kakang Rudianto, Komang Teguh, Dony Tri Pamungkas, dan Rayhan Hannan.
Sedangkan yang di bawah 100 ribu poundsterling adalah Rafael Struick, Ikhsanul Zikrak, dan Daffa Fasya.
Harga itu hanya taksiran di bursa pemain. Soal harga realitasnya tergantung negosiasi antara klub dan pemain.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"