KONTEKS.CO.ID – Hasil pertandingan Korsel vs Indonesia U-23 pada babak kedua berakhir dengan skor 2-2.
Laga berlangsung dramatis, karena Korsel ternyata mampu menyamakan skor pada paruh kedua.
Padahal skuad Korsel bermain dengan 10 orang, setelah Lee Young-jun dikartu merah langsung oleh wasit pada menit ke-70.
Indonesia yang keasyikan menyerang, pertahanannya terlihat bolong dalam satu momen menit ke-84.
Korsel mampu membangun serangan balik yang cepat, dan menuntaskannya menjadi gol oleh Jeong Sang-bin.
Tensi pertandingan terus meninggi hingga akhir babak kedua, yang terbukti pelatih Korsel juga kena kartu merah, y9aitu Hwang Sun-hong.
Ia dikartu merah wasit pada menit tambahan waktu karena melancarkan protes berlebihan.
Hasil imbang ini membuat pertandingan harus dilanjutkan dengan perpanjangan waktu 2×15 menit.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"