KONTEKS.CO.ID – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, menyayangkan kekalahan timnya dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23, karena artinya harus berusaha lagi untuk lolos Olimpiade Paris 2024.
Dengan kekalahan ini Indonesia akan bermain dalam pertandingan play-off melawan wakil Afrika, Guinea, pada Kamis 9 Mei 2024, di Prancis.
“Kami harus melakukannya dengan baik. Para pemain sangat lelah dan kelelahan, mereka benar-benar kelelahan,” kata Shin Tae-yong, usai pertandingan Kamis kemarin malam.
“Dua atau tiga hari ke depan kami hanya akan fokus memulihkan kebugaran pemain, bahkan saya tidak akan membawa pemain menyentuh bola,” kata Shin Tae-yong.
“Setelah itu kami punya waktu tiga atau empat hari untuk menggelar latihan taktis dan menganalisis lawan (Guinea),” ujar pelatih asal Korsel itu.
“Kami akan berusaha sebaik mungkin memanfaatkan kesempatan terakhir untuk berangkat ke Olimpiade. Harapan saya empat tim Asia akan berpartisipasi di Olimpiade Paris,” kata Shin Tae-yong.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"