KONTEKS.CO.ID – Real Madrid berhasil menjuarai La Liga pada musim 2023/24 setelah hasil pada pekan ke-34 memastikan keunggulan mereka atas Barcelona di musim ini.
Kemenangan tersebut mengukuhkan dominasi Madrid di atas ajang sepak bola Spanyol dan merupakan suatu pencapaian yang luar biasa bagi klub legendaris tersebut.
Pada pekan ke-34, Madrid berhasil memetik kemenangan saat melawan Cadiz dengan skor 3-0. Sementara itu, Barcelona mengalami kekalahan dari Girona dengan skor 2-4 pada pertandingan lainnya.
Hasil tersebut menjadikan selisih poin antara kedua tim, dan Barcelona semakin sulit untuk mengejar.
Ada beberapa hal menarik dari keberhasilan Real Madrid dalam meraih gelar juara La Liga musim ini. Berikut adalah beberapa catatannya :
1. Gelar tambahan bagi seorang Luka Modric
Piala La Liga 2023/24 menjadi sesuatu yang istimewa bagi Luka Modric karena ia berhasil memenangkan gelar ke-25 bersama Madrid.
Hal ini membuatnya sebagai pemain yang mampu memberikan kontribusi terbanyak dalam meraih gelar untuk Madrid.
Secara rinci, Luka Modric memiliki catatan prestasi yang mengesankan yaitu lima kali memenangkan Liga Champions, lima Piala Dunia Antarklub.
Lima Piala Super Spanyol, empat kali meraih gelar juara LaLiga, empat trofi Piala Super Eropa, dan dua Copa del Rey.
Keberhasilannya ini membuatnya berpotensi untuk meraih trofi ke-26 jika ia mampu memenangkan Liga Champions di musim ini.
2. Madrid satu level dengan Juventus dan Bayern Muenchen
Madrid meraih gelar La Liga musim ini, sehingga menjadi gelar ke-36 mereka di liga tersebut. Capaian ini setara dengan pencapaian klub-klub Eropa lainnya yang rutin meraih gelar liga setiap musimnya.
Sebagai hasilnya, Madrid sekarang dapat sejajar dengan Juventus dan Bayern Munich yang juga memiliki rekam jejak sebagai klub dengan gelar liga terbanyak di antara tim-tim lima liga top Eropa.
3. Clean sheet, salah satu kunci juara Madrid
Penampilan Madrid yang sukses musim ini dapat disebabkan oleh pertahanan yang tangguh.
Dari seluruh pertandingan di liga musim ini, mereka hanya kebobolan 22 gol pada 34 pertandingan. Selain itu, mereka berhasil mencatatkan rekor 18 kali tanpa kebobolan gol.
Musim ini, Real Madrid berhasil mencatatkan rekor clean sheet yang merupakan yang terbanyak sejak musim 1986/87, 1997/88, 1992/93, 1994/95, dan 2019/20 di ajang La Liga.
Prestasi tersebut membuktikan kekuatan Madrid di liga musim ini tidak dapat dipungkiri.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"