KONTEKS.CO.ID – Barcelona menutup musim La Liga 2023/2024 dengan kemenangan 2-1 atas Sevilla dalam laga jornada ke-38 yang berlangsung di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (27 Mei 2024) dini hari WIB.
Pertandingan dimulai dengan tempo tinggi. Barcelona berhasil memimpin lebih dulu pada menit ke-15 melalui gol Robert Lewandowski.
Striker asal Polandia itu memanfaatkan umpan terukur dari Pedri untuk menjebol gawang Sevilla yang dijaga oleh Orjan Nyland.
Namun, keunggulan tim tamu tidak bertahan lama. Pada menit ke-31, Youssef En-Nesyri mencetak gol penyeimbang untuk Sevilla setelah memanfaatkan kelengahan lini belakang Barca.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Barcelona kembali menekan. Upaya mereka membuahkan hasil pada menit ke-59 ketika Fermin Lopez mencetak gol kedua untuk tim tamu.
Lopez berhasil mengelabui kiper Nyland dengan tembakan terarah dari luar kotak penalti.
Sevilla berusaha keras untuk menyamakan kedudukan, tetapi solidnya lini belakang Barcelona membuat tuan rumah kesulitan menciptakan peluang berbahaya.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap 2-1 untuk kemenangan Barcelona.
Kemenangan ini memastikan Barcelona mengakhiri musim di peringkat kedua dengan raihan 85 poin.
Sementara itu, Sevilla harus puas mengakhiri musim di peringkat ke-14 dengan koleksi 41 poin.
Susunan pemain pertandingan Sevilla vs Barcelona:
Sevilla: Orjan Nyland, Loic Bade (Nemanja Gudelj 79′), Sergio Ramos, Kike Salas (Marcao 46′); Juanlu Sanchez, Boubakary Soumare, Lucien Agoume (Manu Bueno 79′), Adria Pedrosa; Lucas Ocampos, Dodi Lukebakio (Mariano Diaz 79′), Youssef En-Nesyri (Alejo Veliz 90′).
Pelatih: Quique Sanchez Flores.
Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Jules Kounde, Pau Cubarsi, Inigo Martinez, Joao Cancelo (Hector Font 83′); Pedri, Andreas Christensen (Oriol Romeu 46′), Ilkay Gundogan; Lamine Yamal (Joao Felix 62′), Robert Lewandowski (Ferran Torres 62′), Fermin Lopez (Vitor Roque 75′).
Pelatih: Xavi Hernandez.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"