KONTEKS.CO.ID – Berikut hasil lengkap pertandingan Serie A Liga Italia yang berlangsung sejak Jumat 4 November 2022 hingga Minggu 6 November 2022.
Udinese mengawali pekan atau giornata ke-13 Serie A Liga Italia 2022/2023 pada Jumat 4 November 2022. Walau tampil di rumah sendiri, I Zebrette ditahan Lecce 1-1.
Pada hari yang sama, Empoli sukses mengatasi tamunya, Sassuolo 1-0. Sedangkan Cremonese menahan tuan rumah Salernitana 2-2.
Dalam pertandingan Sabtu 5 November 2022, Napoli memenangkan big match peringkat 1 dan 2 kala mempermalukan tuan rumah Atalanta 2-1 di Gewiss Stadium, Bergamo. Penalti Ademola Lookman pada menit 19 dibalas gol Victor Osimhen (23’) dan Eljif Elmas (35’).
Sementara AC Milan sukses menekuk tamunya, Spezia 2-1 lewat gol Theo Hernandez (21’), serta brace Olivier Giroud (89’dan 90’).
Di pertandingan lain, Bologna mengandaskan tamunya, Torino 2-1. Monza tampil perkasa di kandang dengan mengatasi Verona 2-0. Namun Sampdoria digebuk Fiorentina 0-2 di Luigi Ferraris, Genoa via gol Giacomo Bonaventura (4’) dan Nikola Milenkovic (58’).
Adapun dalam big match Minggu 6 November 2022, Lazio memenangkan Derbi della Capitale 1-0 melalui gol semata wayang Felipe Anderson pada menit 29.
Di laga terakhir giornata ke-13, Juventus membenamkan Inter Milan di Allianz Stadium, Turin dalam Derbi d’Italia. Gol Adrien Rabiot (52’) dan Nicolo Fagioli (84’) mengantar kemenangan tuan rumah.
Atas hasil serangkaian pertandingan pekan 13, Napoli kokoh di puncak klasemen Serie A Liga Italia dengan 35 poin, diikuti AC Milan (29 poin), Lazio (27 poin), Atalanta (27 poin), dan Juventus (25 poin) mengisi lima besar.
Adapun AS Roma menempati posisi keenam (25 poin) ditempel Inter Milan (24 poin) di urutan ketujuh.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"