KONTEKS.CO.ID – Prediksi skor Persija Jakarta Vs RANS FC dalam jadwal Liga 1 hari ini dan link live streamingnya bisa didapatkan dalam artikel berikut.
Prediksi skor Persija Jakarta Vs RANS FC merupakan jadwal pertandingan sepak bola Liga 1 2022-2023 yang akan disiarkan langsung Indosiar pada Jumat 3 Februari 2023 mulai pukul 15.30 WIB dari Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Macan Kemayoran – julukan Persija Jakarta – tiba di laga ini dengan menempati posisi 2 klasemen Liga 1 terbaru dan mengoleksi 41 poin dari hasil 21 pertandingan.
Sedangkan RANS Nusantara FC bertamu dengan menduduki peringkat 16 klasemen Liga 1 terbaru dengan mengumpulkan 17 poin dari 21 kali bertanding.
Persija Jakarta mempunyai kesempatan kembali memuncaki klasemen Liga 1 kala menjamu RANS FC. Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, berbicara sejumlaha persiapan yang dilakukan timnya dalam menyambut laga penting ini.
“Dalam latihan kami membagi dua grup, satu grup yang bermain 90 menit penuh, sisanya yang tidak bermain 90 menit. Tapi untuk kemarin (Rabu 1 Februari 2023), kami melakukan bersama-sama,” beber Thomas Doll pada Kamis 2 Februari 2023 dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan.
“Selain itu kami pun latihan penyelesaian akhir, umpan silang, penguasaan bola, dan tidak lupa kami tetap melakukan pemulihan,” kata pelatih asal Jerman itu lagi.
Mantan pelatih Al-Hilal itu tidak terlalu menghiraukan dinamika yang terjadi di kubu Rans. Seperti hadirnya pelatih baru mereka, yaitu Rodrigo Santana yang menggantikan Rahmad Darmawan.
“Saya sudah dengar pelatih Rans yang baru datang dari Brasil. Kami belum mengetahui strategi ataupun sistem permainan seperti apa. Tapi kami akan fokus dengan persiapan tim kami saja,” ulas Thomas Doll.
Sementara itu, dua pemain anyar Persija Jakarta dari perburuan di bursa transfer paruh musim, Witan Sulaeman dan Rahmat Nicko, dipastikan tidak akan bermain melawan Rans FC.
“Mereka (Witan dan Nicko) belum masuk untuk skuat besok (sore ini). Witan akan melakukan tes medis dan membereskan beberapa administrasi,” urai Thomas Doll.
“Sedangkan untuk Nicko dia baru saja dua hari latihan, dia masih beradaptasi dan mencari ritmenya,” kata pelatih berusia 56 tahun itu menjelaskan.
Adapun dari dua pertemuan kedua klub di kasta teratas Liga Indonesia, selalu dimenangkan oleh Persija sedang dalam jalur memenangkan dua laga beruntun terakhirnya di Liga 1.
Sementara RANS FC sedang dalam jalur tidak meraih kemenangan dari lima laga terakhirnya di Liga 1 (3 kalah, 2 imbang) dan tidak mencetak gol pada tiga laga di antaranya. ***
Perkiraan susunan pemain Persija Jakarta Vs RANS FC
Persija (3-4-3)
Andritany Ardhiyasa; Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, Hansamu Yama; Rio Fahmi, Resky Fandi, Syahrian Abimanyu, Firza Andika; Riko Simanjuntak, Abdulla Yusuf Helal, Aji Kusuma;
Rans Nusantara FC (4-3-3)
Hilman Syah; Ady Setiawan, Willian Correia, Arif Satria, Saddam Tenang; Finky Pasamba, Makan Konate, Mitsuru Maruoka; Ikhsan Zikrak, Septian Bagaskara, Kevy Syahertian.
Head to head Persija Jakarta Vs RANS FC
20/08/22 RANS Nusantara 0 – 3 Persija
22/06/22 RANS Nusantara 5 – 1 Persija
5 laga terakhir Persija Jakarta
11/01/23 Persib 1 – 0 Persija
15/01/23 Persija 3 – 2 Bali United
19/01/23 Persis Solo 1 – 0 Persija
25/01/23 Persija 4 – 2 PSM
29/01/23 Persija 1 – 0 Persikabo 1973
5 laga terakhir RANS FC
23/12/22 Madura United 0 – 0 RANS Nusantara
16/01/23 RANS Nusantara 0 – 1 PSIS Semarang
21/01/23 PSS Sleman 2 – 0 RANS Nusantara
25/01/23 RANS Nusantara 4 – 4 Bali United
30/01/23 PSM 3 – 1 RANS Nusantara
Prediksi skor Persija Jakarta Vs RANS FC 3-1
Link live streaming Persija Jakarta Vs RANS FC
Link live streaming Persija Vs RANS FC dalam jadwal Liga 1 hari ini bisa didapatkan dengan mengklik tautan berikut.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"