KONTEKS.CO.ID – Hasil Madura United Vs Persis Solo telah diketahui beserta klasemen Liga 1 terbaru dapat disimak dalam artikel berikut.
Hasil Madura United Vs Persis Solo merupakan hasil pertandingan sepak bola Liga 1 2022-2023 yang berlangsung dari Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, pada Senin 6 Februari 2023 sore WIB.
Jalannya pertandingan babak pertama antara kedua kubu berlangsung menarik sejak awal permainan. Laskar Sape Kerrab – julukan Madura United – berusaha memutus rapor inkonsistensi belakangan.
Determinasi untuk memenangkan laga ditunjukkan Madura United dan mereka sudah memimpin saat pertandingan memasuki menit ke-7.
Memanfaatkan bola rebound dari tendangan bebas, Beto Goncalves langsung mencocor bola ke gawang Persis Solo yang dikawal Gianluca Pandeynuwu.
Jelang akhir babak kedua, tepatnya di menit 45, Laskar Sambernyawa – julukan Persis Solo – menyamakan kedudukan melalui tandukan Samsul Arif setelah menerima crossing Ferdinan Sinaga.
Bola meluncur ke sudut gawang membuat kiper Madura United, Miswar Saputra kesulitan mengantisipasi. Akan tetapi setelah melihat tayangan ulang gol tersebut, ternyata dihitung sebagai gol bunuh diri Novan Sasongko. Skor 1-1 mengantar kedua kubu istirahat turun minum.
Selepas dari ruang ganti, pertarungan kedua tim makin berjalan intens dan menarik. Apalagi setelah Alfath Fathier menjebol gawang tuan rumah pada menit 46 untuk membawa Persis Solo membalikkan keadaan jadi 2-1.
Madura United menolak menyerah. Pada menit 66, Novan Sasongko mengirim sebuah umpan silang akurat yang langsung disundul oleh Beto Goncalves dan menggetarkan jala gawang Persis Solo untuk kedua kalinya. Skor 2-2 membuat laga berjalan tambah seru.
Sebuah aksi penyelamatan Glen Pandeynuwu di menit 69 saat memotong dribel Lulinha tak membuat wasit memberikan hadiah penalti buat Madura United.
Di injury time babak kedua, Malik Risaldi dapat kartu merah setelah melanggar pemain Persis Solo yang tinggal sejengkal lagi berhadapan satu lawan satu dengan Miswar Saputra. Madura United bermain dengan 10 orang di sisa laga.
Setelah eksekusi tendangan bebas Jaimerson membentur pagar betis, Madura United malah kebobolan gol freekick Messidoro.
Hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir, skor 3-2 untuk keunggulan Persis Solo atas Madura United bertahan.
Seturut hasil ini, Madura United tertahan di peringkat 4 klasemen Liga 1 terbaru dengan koleksi 37 poin dari 23 kali bertanding.
Sedangkan Persis Solo naik ke peringkat 9 klasemen Liga 1 terbaru dengan mengumpulkan 28 poin dari hasil 23 kali bermain.***
Susunan pemain Madura United Vs Persis Solo
Madura United (3-4-3)
Miswar Saputra; K Raditya, Otavio Dutra, Cleberson; N Sasongko, Jaja, Lee Yu Jun, R Adi Utama; B Sanggriawan, Beto Goncalves, Lulinha.
Cadangan: Guntur Hariyadi, Slamet Nurcahyono, Dodi Alekvan Djin, Rivaldi Bawuo, Hasyim Kipuw, Taufik Hidayat, Zulfiandi, Feby Ramzy Wirawan, Malik Risaldi.
Persis Solo (4-3-3)
Glen Pandeynuwu; E Taufik, Jaime, K Helmiawan, Gavin Kwan Adsit; R Matsumura, Sutanto Tan, Messidoro; Samsul Arif, Ferdinan Sinaga; Irfan Bachdim.
Cadangan: Irfan Jauhari, Taufiq Febriyanto, Chrystna Bhagascara, Arapenta Poerba, Fernando Rodriguez, Rian Miziar, Muhammad Faqih Maulana, Pancar Widiastono, Alfath Fathier, Mochamad Shulton Fajar.
Klasemen Liga 1 terbaru hingga Senin 6 Februari 2023 sore WIB
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"