KONTEKS.CO.ID – Prediksi skor Arema Vs Persik Kediri dalam jadwal Liga 1 hari ini dan link live streamingnya dapat disimak dalam artikel berikut.
Prediksi skor Arema Vs Persik Kediri merupakan prediksi skor pertandingan sepak bola Liga 1 2022-2023 yang akan disiarkan langsung Indosiar, pada Selasa, 27 Februari 2023, mulai pukul 17.00 WIB dari Stadion PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta.
Singo Edan – julukan Arema FC – tiba di laga ini dengan menelan kekalahan pada laga terakhir mereka.
Kekalahan 0-1 dari tuan rumah Persib Bandung, menjadikan Arema saat ini bertengger di urutan 12 klasemen Liga 1 terbaru dengan koleksi 32 poin dari 24 laga.
Inkonsistensi di jalur tiga angka, masih menjadi penyakit Arema yang belum bisa disembuhkan oleh pelatih baru mereka, I Putu Gede.
Derby Jawa Timur (Jatim) menghadapi Persik Kediri kali ini bisa dijadikan momentum kembali ke jalur kemenangan oleh Arema.
Namun walau Persik Kediri tengah berada di peringkat 17 klasemen Liga 1 terbaru, anak asuh Divaldo Alves baru saja mengakhiri paceklik kemenangan mereka dengan menghajar RANS FC 5-1 di Kediri pada laga terakhir mereka.
So, kekuatan Macan Putih – julukan Persik Kediri – sama sekali tidak boleh dipandang enteng oleh Evan Dimas dan kawan-kawan.
Meski begitu, striker asing Arema asal Portugal, Abel Camara, dipastikan absen ketika menghadapi Persik Kediri di laga ini. Pemain berusia 33 tahun itu bakal absen, setelah menerima akumulasi kartu kuning.
Seturut absennya Abel Camara, praktis di lini depan, materi pemain Singo Edan hanya menyisakan pemain lokal.
Komentar pelatih
“Kehilangan Camara gak masalah. Ketika kami uji coba kemarin, kami coba Kevin, banyak alternatif. Itu yang kami lakukan,” beber pelatih Arema FC, I Putu Gede, pada Senin, 27 Februari 2023, dalam sesi jumpa pers jelang laga.
“Masih banyak alternatifnya. Nanti akan kami maksimalkan di pertandingan besok (sore ini),” kata I Putu Gede coba menjaga rahasia siapa yang akan dia turunkan sebagai striker.
Bagaimana kans lawan Persik Kediri? “Ini tantangan buat Arema, karena motivasi Persik sedang naik,” kata I Putu Gede waspada.
“Apalagi kami kemarin harus kehilangan tiga poin dari Persib. Tapi nanti kami bermain di home, tentu saja tidak memberikan kesempatan untuk nyaman di sini. Tiga poin nanti sangat penting untuk memperbaiki peringkat,” kata I Putu Gede sesumbar.
Menanggapi produktivitas Persik Kediri, I Putu Gede mengaku tidak memiliki instruksi khusus untuk lini belakang.
“Kita melakukan pembenahan untuk transisi saja dari beberapa kejadian gol, pada saat kita transisi dari menyerang ke bertahan. Itu yang kami perbaiki,” tukasnya.
Adapun pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves, mengatakan timnya harus segera melupakan euforia kemenangan besar atas RANS FC di laga terakhir mereka kembali bekerja keras di laga ini.
“Saya gembira respon pemain bagus dan saat latihan terlihat kembali fokus mempersiapkan diri menghadapi Arema FC,” tutur Divaldo Alves pada Senin, 27 Februari 2023, dalam sesi jumpa pers prapertandingan.
Terkait Arema, Divaldo Alves menyebut lawannya itu adalah tim yang sangat tangguh. Laga kontra tim berjuluk Singo Edan itu pun menurutnya tak akan berjalan mudah bagi tim kebanggaan Persikmania.
“Transisi mereka sangat baik, terutama dari lini pertahanannya yang sangat kompak. Di depan mereka juga punya bagus, Namun bukan hanya 1-2 pemain, secara tim Arema tim bagus dan fokus selama 90 menit sangat kami butuhkan guna mencuri poin nantinya. Kami siap taklukan lawan,” tandas Divaldo Alves.***
Perkiraan susunan pemain Arema Vs Persik Kediri
Arema FC (4-2-3-1)
Teguh Amiruddin; Rizky Febrianto, Sergio Silva, Joko Susilo, Johan Ahmad Farisi; Evan Dimas Darmono, Jayus Hariono; Dendi Santoso, Renshi Yamaguchi, Dedik Setiawan; Ilham Udin.
Pelatih: Putu Gede.
Persik Kediri (4-2-3-1)
Kurniawan Kartika Aji; Agil Munawar, Al Hamra Hehanusa, Anderson Carneiro, Rangga Widiansyah; Arthur Irawan, Rohit Chand; Riyatno Abiyoso, Bayu Otto, Renan Silva; Flavio Silva. Pelatih: Divaldo Alves.
Head to head Arema Vs Persik Kediri
5 pertemuan terakhir Arema Vs Persik Kediri
17/09/22: Persik Kediri vs Arema 0-1
15/06/22: Persik Kediri vs Arema 0-1
27/02/22: Arema vs Persik Kediri 0-1
19/11/21: Persik Kediri vs Arema 2-3
27/08/14: Persik Kediri vs Arema 2-2
5 laga terakhir Arema
23/02/23: Persib Bandung vs Arema 1-0
18/02/23: Arema vs Barito Putera 1-0
12/02/23: Persija Jakarta vs Arema 2-0
08/02/23: RANS FC vs Arema 1-2
04/02/23: Arema vs PSM Makassar 0-1
5 laga terakhir Persik Kediri
23/02/23: Persik Kediri vs RANS FC 5-1
19/02/23: PSM Makassar vs Persik Kediri 2-1
14/02/23: Persik Kediri vs Bali United 1-1
09/02/23: PSS Sleman vs Persik Kediri 2-1
04/02/23: Persik Kediri vs PSIS Semarang 1-2
Prediksi skor Arema Vs Persik Kediri 1-0
Melihat posisi di klasemen Liga 1 terbaru, memang sudah tidak ada lagi yang dikejar oleh kedua kubu hingga akhir musim. Namun derby Jatim pasti akan selalu menyajikan drama dan adu gengsi.
Link live streaming Arema Vs Persik Kediri
Link live streaming Arema Vs Persik Kediri dalam jadwal Liga 1 hari ini bisa didapatkan dengan mengunjungi situs Indosiar.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"