KONTEKS.CO.ID — Dukung Aaron Ramsdale jadi kiper utama Timnas Inggris. Sejumlah asalannya dikemukakan David Seaman. Simak alasannya di sini.
Kiper legendaris Arsenal, David Seaman, memberi dukungan kepada Aaron Ramsdale. Ia percaya bahwa Ramsdale pantas menjadi kiper utama Timnas Inggris di masa depan.
Aaron Ramsdale bergabung dengan Arsenal pada tahun 2021 lalu. Awal kedatangan Ramsdale di Arsenal sempat mendapat respon kurang baik dari para pendukung The Gunners — julukan Arsenal.
Maklum, Ramsdale gagal menyelamatkan dua tim sebelumnya yaitu Bournemouth dan Sheffield United lolos dari degradasi.
Namun, musim ini ia telah menunjukkan performa yang mengesankan. Selain membawa Arsenal menduduki puncak klasemen sementara liga Inggris, Ramsdale sejauh ini juga menjadikan Arsenal sebagai tim nomor tiga dengan jumlah kebobolan paling sedikit (26 kebobolan)
Berkat bagusnya peforma Aaron Ramdale, ia dipanggil pelatih Gareth Soutghate untuk membela timnas Inggris, meskipun Jordan Pickford masih memegang posisi kiper utama.
Dilansir dari Sportsmole, Seaman yakin Ramsdale bisa menjadi kiper utama Inggris dalam waktu dekat.
Menurut Seaman, Ramsdale memiliki banyak kemiripan dengannya ketika masih aktif bermain. Bahkan, Seaman juga pernah mengalami penolakan dari fans Arsenal ketika pertama kali bergabung.
Seaman melihat Ramsdale pantas mendapatkan posisi sebagai kiper utama Inggris karena telah menunjukkan kemampuan dan karakter yang luar biasa.
Meskipun Pickford masih memegang posisi kiper utama Inggris, Seaman mengatakan Ramsdale hanya perlu bersabar menunggu gilirannya tiba.
Ramsdale sendiri saat ini berusia 24 tahun dan sudah masuk dalam skuat timnas Inggris untuk tampil di kualifikasi Piala Eropa 2024.
Kansnya untuk bermain di turnamen ini cukup besar karena Nick Pope dikonfirmasi mengalami cedera.
Dengan performa yang terus meningkat, Ramsdale memiliki potensi besar untuk menjadi kiper utama Inggris di masa depan dan membawa timnas Inggris meraih prestasi besar di level internasional.
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"