KONTEKS.CO.ID – Jude Bellingham menjadi rebutan banyak klub besar Eropa. Akankah pemain muda Timnas Inggris itu meninggalkan Borussia Dortmund?
Jude Bellingham menjadi salah satu pemain paling banyak diincar di Eropa saat ini.
Diusianya yang belum genap 20 tahun, ia sudah menunjukkan kematangan dan memiliki pengalaman level tertinggi bersama Borussia Dortmund.
Bersama klub Jerman tersebut, Bellingham sudah tampil sebanyak 124 kali di seluruh ajang dan menjadi motor permainan.
Ia bahkan berhasil mencetak 20 gol dan 24 asis sejauh ini. Performanya itu turut mengantarkan Bellingham menjadi starter di timnas Inggris saat Piala Dunia 2022 lalu.
Tak hanya itu, di musim ini Jude Bellingham sementara sukses membawa Borussia Dortmund memuncaki klasemen liga Jerman. Die Borussen unggul satu poin dari Bayern Munchen yang menempati peringkat kedua.
Tak heran berkat peformanya itu, Jude Bellingham menjadi rebutan sejumlah klub top Eropa seperti Liverpool, Manchester City, Manchester United, dan Real Madrid di musim panas nanti.
Liverpool, khususnya, dianggap memiliki keuntungan karena faktor koneksi sang manajer, Juergen Klopp, dengan Dortmund dan kedekatan Jordan Henderson dengan Bellingham.
Meski begitu, dilansir dari Liverpool Echo, Henderson menekankan bahwa yang terpenting adalah pilihan hati sang pemain.
“Dia harus memikirkan tentang dirinya dan memastikan membuat keputusan yang tepat,” ujarnya.
Henderson juga memuji kualitas Bellingham yang sulit diukur. Ia percaya bahwa Bellingham memiliki potensi yang tak terbatas dan bakal menjadi bintang di masa depan.
“Dia pemain yang sangat bagus dan saya kagum dengan mental yang dimilikinya, bagaimana pendekatannya saat latihan dan pertandingan. Saya cukup yakin dia akan menjadi pemain bintang ke depannya,” ungkap Henderson.
Jadi, siapa yang akan berhasil merebut Bellingham? Waktu yang akan menjawabnya. Yang jelas, Bellingham merupakan pemain muda penuh potensi yang diperebutkan oleh klub-klub top di Eropa.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"