KONTEKS.CO.ID – Presiden Joko Widodo(Jokowi) meresmikan jalan Tol Ciawi – Sukabumi ruas Cigombong – Cibadak dengan panjag 11,9 kilometer pada Jumat, 4 Agustus 2023.
Pada kesempatan ini, Presiden Jokowi melakukan prosesi peletakan tangan pada totem sensor serta penandatanganan prasasti sebagai tanda peresmian jalan tol.
Dalam sambutannya, Jokowi menyampaikan bahwa proyek ini diselesaikan dengan anggaran biaya Rp3,2 triliun.
Dengan selesainya ruas jalan tol ini, waktu tempuh menju Pelabuhan Ratu, Ciloto, Ujung Genteng, dan Gunung Gede yang sebelumnya dari Jakarta sampai Sukabumi memakan waktu sampai 5 jam atau 6 jam, dengan adanya tol ini akan mempercepat mobilitas.
“Sekarang dengan adanya jalan tol ini hanya kurang lebih 2,5 jam dan ini akan mempercepat mobilitas orang, mempercepat mobilitas barang,” kata Presiden Jokowi.
Selain itu, berkaitan dengan investasi, Jokowi yakin akan makin tinggi karena Jawa Barat adalah provinsi dengan peringkat pertama untuk investasi.
“Alasannya yang pertama karena jalan jalan tol yang ada di Provinsi Jawa Barat itu yang paling banyak dibangun. Saya rasa itu yang ingin saya sampaikan dan dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim pada pagi hari ini saya resmikan jalan Tol Ciawi Sukabumi ruas Cigombong Cibadak di Kabupaten Sukabumi Provinsi Jawa Barat,” kata Jokowi.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"