KONTEKS.CO.ID – Profil Ridwan Kamil yang menimbulkan kebimbangan di partai politik Koalisi Indonesia Maju, terutama Partai Golkar, ada di sini. Apakah maju di Pilgub Jakarta atau Pilgub Jabar.
Ridwan Kamil yang akrab tersapa RK adalah putra dari pasangan Dr Atje Misbach, SH dan Dra Tjutju Sukaesih. Ia merupakan anak yang kedua dari lima bersaudara.
Semasa kecilnya profil Ridwan Kamil terkenal sebagai anak yang sangat cerdas dan cukup aktif. Ia adalah seorang yang pekerja keras dan pantang menyerah.
RK bersekolah di Bandung, sejak SD sampai perguruan tinggi. Sekolah dasarnya ia tuntaskan di SDN Banjarsari III. Lalu SMP-nya di SMPN 2 dan pendidikan menengah atasnya di SMAN 3.
Sedangkan S1-nya ia temouh di Institut Teknologi Bandung (ITB). Ia telah mendapat gelar insinyur pada usianya yang ke-24 tahun dari Jurusan Arsitek ITB.
Pada saat kuliah, RK aktif dalam kelompok-kelompok mahasiswa dan kegiatan seni di kampusnya. Selain itu, ia sudah tidak bergantung kepada kedua orang tuanya karena ingin hidup mandiri.
Bukan hanya itu, karir Ridwan Kamil juga mengajar sebagai dosen di ITB. Selain karier dan namanya makin terkenal di publik Bandung, ia memiliki kepedulian yang kuat akan kemajuan yang ada di Kota Bandung. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"