KONTEKS.CO.ID – Jembatan Cibalok longsor pada salah satu pondasinya pada Jumat malam 13 Oktober 2023. Untuk itu, Satlantas Polresta Bogor Kota memberlakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Raya Tajur.
Kejadian Jembatan Cibalok longsor membuat penyempitan jalur di lokasi sehingga kendaraan yang melintas terbatas.
Kasat Lantas Polresta Bogor Kota, Kompol Galih April, mengatakan, anggotanya turun ke likasi begitu longsor terjadi pada Jumat malam. Kendaraan tonase besar terlarang untuk melintas demi keselamatan bersama.
“Kita lakukan beberapa upaya agar situasi tersebut tidak membahayakan masyarakat, yakni dengan kanalisasi lajur, larangan akses bagi kendaraan besar (tonase), hingga pengalihan arus secara selektif melalui rute yang tersiapkan,” tambah Galih, Sabtu 14 Oktober 2023.
Dia mengimbau masyarakat menghindari lokasi longsor. Masyarakat bisa melewati jalur Tol Jagorawi hingga Bocimi, Katulampa, dan jalur alternatif lainnya.
“Kita imbau masyarakat sementara untuk menghindari melintasi titik ini dengan melalui jalur alternatif bisa tol. Atau jalur Katulampa maupun Cipaku, untuk menghindari kemacetan juga situasi yang membahayakan pengguna jalan,” sarannya.
Diketahui Jalan Raya Tajur sendiri merupakan akses jalur arteri utama dari Kota Bogor menuju Puncak maupun Kabupaten Sukabumi, dan sebaliknya. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"