KONTEKS.CO.ID – Kronologi ledakan RS Semen Padang terungkap dalam tulisan Konteks di bawah ini. Ledakan ini terjadi pada Selasa sore, 30 Januari 2024.
Polisi dalam penyelidikan awal berhasil mengidentifikasi penyebab ledakan. Menurut Kapolresta Padang, Kombes Ferry Harahap, ledakan bermula saat para pekerja sedang memperbaiki AC sentral di lantai tujuh RS Semen Padang.
Lebih lanjut dia menjelaskan, ada dugaan saat istirahat, pekerja lupa mematikan gas sebagai untuk mengelas perbaikan AC sehingga terjadilah ledakan.
“Di lantai tujuh sedang ada perbaikan AC, sedang melakukan pekerjaan las-las. Dia istirahat, pekerjanya, jadi meninggalkan (pekerjaan). Mungkin lupa menutup gas las dan memicu ledakan pada enam unit outdoor sentral AC rumah sakit,” ungkap Ferry Harahap terkait kronologi ledakan RS Semen Padang, Rabu 31 Januari 2024.
“AC rumah sakit sentral, ini mengakibatkan menjalar, meledaknya lantai satu di ruang pelayanan, tepat di depan lift,” sambungnya.
Karena itu, Kapolresta Padang memastikan ledakan bukan akibat bom. “Tidak ada ledakan bom,” imbuhnya.
Sementara itu, seluruh pasien di RS Semen Padang dievakuasi ke rumah sakit lain. Sebab RS ini untuk sementara berhenti sementara. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"