KONTEKS.CO.ID – Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono menjadi penumpang helikopter Polri Bell 412 SP yang jatuh dalam upaya pendaratan darurat di Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Minggu, 19 Februari 2023.
Irjen Rusdi Hartono mengalami patah tangan dalam kecelakaan helikopter Bell 412 dengan nomor registrasi P – 3001 itu. Saat ini, posisinya masih dalam upaya evakuasi oleh tim SAR yang beberapa saat lalu tiba di lokasi.
Sesuai informasi di Polri, Irjen Rusdi Hartono telah menjabat sebagai Kapolda Jambi sejak 14 Oktober 2022. Dia adalah perwira lulusan Akpol 1991 yang memiliki pengalaman di bidang lantas.Â
Rusdi lahir pada 27 April 1969, dan jabatan terakhir adalah Widyaiswara Kepolisian Utama Tk. I Sespim Lemdiklat Polri. Nama Rusdi di Jakarta memang cukup populer. Dia juga alumni SMA Negeri 39 Jakarata tahun 1998. Â
Dalam perjalanan kariernya, Rusdi Hartono pernah menjabat sebagai kapolres Garut, kapolres Cimahi, dan memulai tugas di bidang lantas sebagai Wadirlantas Polda Riau pada 2010. Setahun kemudian dia jadi Dirlantas Polda Riau.
Setelah itu, Rusdi ditugaskan menjadi Dirlantas Polda Jawa Barat. Kemudian ditugaskan ke Korlantas Polri sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Regident. Polri kemudian menugaskan Rusdi Hartono sebagai Kapolrestabes Makassar, dan pada 2016 masuk ke Lemdikpol Polri.
Kemudian menjadi Kabaganev Robinops Sops Polri, Karobinops Sops Polri pada 2020 dan Karopenmas Divhumas Polri tahun 2020. Â Setelah bertugas di Lemdiklat Polri pada 2021, Rusdi mendapat tugas baru sebagai Kapolda Jambi pada tahun 2022.
Seperti diketahui, Rusdi Hartono mengalami patah tangan kanan dalam kecelakaan helikopter yang akan mengakutnya ke Bandara Depati Parbo.
Dia bersama anggotanya akan menuju Kota Sungai Penuh untuk melaksanakan kunjungan kerja meresmikan kantor SPKT Polres Kerinci dan pengamanan kunjungan mantan Wapres Jusuf Kalla di Kerinci.
Pada pukul 11.02 Heli Bell yang ditumpanginya melakukan pendaratan darurat karena cuaca buruk. Selain Rusdi Hartono, dalam heli nahas itu juga ada Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Pol. Andri Ananta Yudistira, Dipolairud Polda Jambi Kombes Pol. Michael Mumbunan, Koorspri Kompol Ayani dan ADC kapolda, serta tiga kru helikopter AKP Ali , AKP Amos F, Aipda Susilo.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"