KONTEKS.CO.ID – Video viral yang merekam sampah bertebaran di jalur pendakian Gunung Gede Pangrango, Jawa Barat diunggah di sejumlah akun media sosial.
Banyaknya sampah di jalur pendakian Gunung Gede Pangrango itu salah satunya diunggah akun Twitter @LokalPendaki.
Dalam unggahan akun Twitter @LokalPendaki terlihat sampah berserakan berupa sampah plastik, botol minuman kemasan dan sampah yang biasa dikonsumsi manusia.
Tak hanya itu, puntung rokok juga disebutkan banyak bertebaran di jalur pendakian Gunung Gede Pangrango.
Akun tersebut lantas membandingkan dengan penegakan disiplin soal sampah di gunung-gunung di Jawa Tengah.
Menurut penilaian akun @LokalPendaki, aturan di gunung yang Jawa Barat kurang tegas terhadap pendaki yang membuang sampah sembarangan.
“Menurut aku, peraturan Gunung di Jawa Barat, agak kurang tegas di bandingkan yg ada di Jawa Tengah,” tulisnya dilihat Kamis 9 Maret 2023.
“Kita mendaki di Jawa Tengah sampai puntung rokok pun sebelum dan setelah naik di data dihitung jumlahnya. Ini Gede-Pangrango kok sampai parah ya,” lanjutnya.
“Kalau di Jawa Tengah, hal semacam bersih gunung ada, dan ada agendanya, biasanya menggandeng pihak komunitas pendaki dan partner Basecamp,” ungkap akun @LokalPendaki.
Tak pelak, unggahan tersebut langsung viral dan diserbu netizen dengan sejumlah komentar. Salah satunya bahkan menyentil Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
“Di Jabar kan? ..jangankan gunung, mesjid aja kumuh. Kan bos @ridwankamil,” tulis akun @Wiji***dua.
“Di sumbing emang parah banget per batang rokok diitung kl ada yg minta rokok dipotoin dulu klo rokoknya beneran dikasih ke pendaki lain,” tulis akun @mor***siez.
“Katanya pecinta alam? Tapi kok malah ngotorin alam,” tulis akun @capun***4.
“Tiket doang mahal, diurus mah kaga,” timpal akun @roy***ros11.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"