KONTEKS.CO.ID – Laptop layar lipat dikabarkan sedang dalam penggarapan Apple. Sejauh ini baru ASUS yang menjadi pelopor sebenarnya perangkat dengan lini Zenbook Fold-nya.
Kuat dugaan persaingan serius pasar laptop layat lipat akan berlaku di masa depan.
Menurut sebuah laporan dari Korea, Sabtu 8 Juli 2023, Apple sedang mengerjakan laptop layar lipat.
Cupertino tampaknya sedang dalam pembicaraan dengan pemasok untuk meluncurkan MacBook layar lipat. Perangkat ini akan mengkatalisasi pasar tampilan yang sekarang lesu, jika berhasil!
Perangkat akan dirilis pada tahun 2026, setelah pembukaan pada tahun 2025. Pembuat layar Korea seperti Samsung Display dan LG Display telah banyak berinvestasi dalam panel OLED untuk laptop baru-baru ini, karena pasar smartphone sudah cukup jenuh.
Kedua perusahaan saat ini sedang mengkoordinasikan rencana pengembangan dan produksi untuk panel OLED yang dapat dilipat untuk laptop. Sebab pasar yang baru lahir bisa mendorong pertumbuhan mereka.
Pesanan dari Apple pasti akan membuat ceruk besar di pasar yang masih kecil ini. Menurut sumber laporan, ukuran layar yang lebih besar pasti akan lebih menguntungkan bagi pembuat panel, meskipun lebih sulit untuk mencapai kerapatan piksel yang tinggi semakin besar ukurannya. ***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"