KONTEKS.CO.ID – Berapa harga iPhone 15? Pertanyaan ini kemungkinan langsung terjawab pada Rabu dini hari nanti dalam acara “Wonderlust” Apple.
Ya, nanti malam Apple akan meluncurkan secara resmi keluarga iPhone 15 yang terdiri dari model reguler, 15 Plus, 15 Pro, dan 15 Pro Max.
Setelah meluncur, pertanyaan berikutnya yang muncul adalah berapa harga iPhone 15? Merujuk laman Phone Arena, Selasa 12 September 2023, TrendForce menyajikan prediksi harganya berdasarkan bocoran, rumor spesifikasi serta desain yang sudah beredar.
Pekan lalu, ada yang menyebut bahwa harga awal iPhone 15 Pro Max adalah Rp20 juta. Tapi analis TrendForce tak menelannya bulat-bulat.
Mereke memperkirakan Apple akan mengenakan harga “terendah” Rp18,4 juta untuk ponsel paling berteknologi di tahun 2023 itu.
Harganya masih USD100 dolar lebih mahal daripada konfigurasi iPhone 14 Pro Max entry-level. Sejumlah calon pembeli mungkin akan kesulitan memikirkan kenaikan harga mengingat ruang penyimpanan dasarnya 128 GB, kemungkinan besar tidak akan berubah.
IPhone 15 Pro Max, yang masih bisa disebut iPhone 15 Ultra, akan membedakan dirinya dari model non-Max dengan lensa periskop eksklusif mahal. Jadi wajar jika Apple perlu mengimbangi dengan menekan harganya .
Dengan sistem tiga kamera belakang 48 + 12 + 12 MP yang terdengar familiar dan tidak ada fungsi periskop, iPhone 15 Pro malam ini terprediksi terbanderol Rp15,3 juta.
Harga ini sama dengan iPhone 14 Pro tahun lalu di Amerika Serikat bersama penyimpanan internal hingga 1 TB, seperti 15 Pro Max.
IPhone 15 dan iPhone 15 Plus non-Pro juga dapat mengikuti contoh pendahulunya dengan banderol masing-masing Rp12,3 juta dan Rp13,8 juta.
Perangkat menawarkan ruang penyimpanan bawaan 128 GB dan peningkatan 256 GB hingga 512 GB. ***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"