KONTEKS.CO.ID – Fitur baru Google Chrome. Chrome telah menjadi peramban web lintas platform yang dominan, tergunakan oleh hampir 70% pengguna internet di seluruh dunia.
Keberadaannya sebagai peramban web utama telah menjadikannya kiblat bagi banyak orang dalam mencari informasi di internet.
Rentan Terhadap Serangan Siber
Meskipun popularitasnya tinggi, Chrome rentan terhadap serangan siber yang dapat merugikan pengguna. Hal ini karena jumlah pengguna yang besar dan beragam, termasuk pengguna Google, Mac, Windows, dan iOS.
Bahkan, meskipun perangkat tersebut sudah memiliki peramban bawaan, Chrome tetap menjadi pilihan untuk terunduh.
Menyadari risiko tersebut, Google telah mengucurkan investasi besar untuk meningkatkan privasi dan keamanan Chrome.
Hasil dari investasi tersebut adalah pembaruan dan penambahan fitur pengawasan untuk laman pencarian Google, dengan tujuan memberikan pengalaman berinternet yang lebih aman dan nyaman bagi pengguna.
Fitur Baru Google Chrome untuk Mengontrol Akses Jaringan
Salah satu fitur baru yang disiapkan oleh Google adalah pengaturan untuk mengontrol akses jaringan khusus pada sistem penjelajahan atau pencarian.
Fitur ini bertujuan untuk membantu pengguna dalam memilih situs yang aman untuk terakses. Dengan skema baru ini, Chrome akan memperkuat verifikasi dengan memberikan pemberitahuan kepada pengguna bila jaringan yang mereka akses tidak aman.
Peningkatan keamanan ini tidak hanya tersedia untuk versi desktop Chrome, tetapi juga untuk versi mobile di smartphone dan tablet.
Kemampuan Chrome untuk mendeteksi jaringan yang tidak aman dan memblokirnya, sesuai dengan kesepakatan pengguna. Harapannya dapat menciptakan lingkungan digital yang lebih nyaman dan aman bagi pengguna.
Kontribusi terhadap Lingkungan Digital yang Aman
Dengan adanya fitur baru ini, Google Chrome berperan dalam menciptakan lingkungan digital yang lebih aman dan nyaman bagi pengguna.
Langkah mengontrol akses jaringan dan memblokir situs yang tidak aman adalah upaya melindungi pengguna dari potensi serangan siber. Juga menjaga privasi mereka saat berinternet.
Dengan terus meningkatkan fitur keamanan dan privasi, Google Chrome berkomitmen untuk menjadi peramban web yang aman dan dapat diandalkan bagi jutaan pengguna di seluruh dunia.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"