KONTEKS.CO.ID – PC Gaming Mini ROG NUC ASUS kenalkan di Consumer Electronics Show (CES) 2024. Pada Januari, merek memperkenalkan PC gaming mini terbarunya tersebut ke publik.
Produk ini menjanjikan pengalaman gaming yang lebih baik dengan menggunakan hardware yang efisien.
Akhir pekan kemarin, ASUS mengumumkan bahwa mereka telah memulai penjualan ROG NUC di pasar Eropa.
Produk ini tersedia dalam enam versi yang berbeda. Dengan opsi Core Ultra 7 155H dan GeForce RTX 4060, atau Core Ultra 9 185H dan GeForce RTX 4070.
Model teratas terlengkapi RAM 32 GB dan penyimpanan 1 TB. Distribusi ROG NUC di Eropa terjadwalkan mulai pada 10 April 2024.
Spesifikasi PC Gaming Mini ROG NUC Mengesankan
ROG NUC hadir dengan prosesor Intel Core Ultra 7 atau Core Ultra 9 185H. Ini terancang untuk menangani tugas-tugas berat dan memberikan pengalaman gaming yang lancar.
Perangkat ini juga terlengkapi opsi grafis NVIDIA RTX 4060 atau RTX 4070. Grafis yang memungkinkan penggunaan hingga empat layar 4K untuk pengalaman visual yang memukau.
Desain Kompak dan Koneksi yang Lengkap
Dengan desain yang sederhana dan kemudahan pengaturan tool-free, ROG NUC memiliki dimensi yang kompak yaitu 270 x 180 x 50 milimeter.
Perangkat ini membawa berbagai pilihan konektivitas, termasuk HDMI 2.1a, DisplayPort 1.4,
Thunderbolt 4 / USB4 Type-C, USB 3.2 Gen 2, USB 2.0, dan Intel Killer WiFi 6E AX1690i. ROG NUC dapat berjalan baik pada Windows 11 maupun berbagai sistem Linux, memberikan pengguna fleksibilitas dalam memilih sistem operasi sesuai kebutuhan mereka.
Pabrikan membawa ROG NUC ke pasar Eropa sebagai langkah untuk memperluas jangkauan produk mereka dalam industri gaming.
Dengan spesifikasi yang mengesankan dan desain yang kompak, ROG NUC menawarkan pengalaman gaming yang optimal untuk para pengguna di Eropa dan di seluruh dunia. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"