KONTEKS.CO.ID – Hari Tertawa Perut Sedunia diperingati tanggal 24 Januari 2023. Pakar menyebut tertawa mempunyai manfaat bagi kesehatan.
Peringatan unik ini juga memiliki latar belakang sehingga mengundang orang untuk merasa perlu merayakannya.
Hari Tertawa Perut Sedunia merupakan hari di mana siapa pun dapat tertawa tergelak-gelak lantaran melihat sesuatu yang lucu di internet seperti meme, atau penyebab lainnya.
Melansir Days of the Year, sejarah perayaannya bermula dari kesadaran ilmuwan yang mempelajari ilmu tawa. Ilmu ini disebut sebagai gelotologi.
Ilmuwan memang tak bisa memastikan tentang sejarah tawa, tapi yang jelas “tindakan” itu berdampak baik terhadap kesehatan kita.
Tertawa bisa sebagai respons terhadap rangsangan eksternal atau internal. Seperti yang dialami banyak orang, tertawa hadir bisa dari digelitik oleh orang lain. Atau di mana seseorang hanya memikirkan sesuatu yang lucu di dalam kepala.
Para peneliti juga menemukan bawah tawa ialah bagian penting dari komunikasi dan hubungan manusia.
Sementara tawa perut merupakan sesuatu lebih dari sekadar tertawa. Sebab dianggap sebagai tawa keras dan kadang tak terkendali.
Bagaimana cara merayakannya? Ada banyak cara merayakan Hari Tertawa Perut Sedunia. Misalnya dengan nonton bareng film komedi bersama-sama. ***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"