KONTEKS.CO.ID –Kemudahan di era digital saat ini juga menyuburkan kejahatan Siber. Pelaku kejahatan Siber biasanya akan memberikan akses link.
Karena itu, buat kalian jangan mudah mengakses link yang tidak dikenal karena bisa-bisa kamu kena hack. Link yang tidak dikenal ini bisa jadi memberikan beragam risiko yang nantinya akan mengancam privasi dan keselamatan akun kamu.
Kurangnya pengetahuan akan hal ini membuat banyak masyarakat masih sering mengalami tindak kejahatan siber.
Jika dirangkum dari berbagai sumber, terdapat lima bahaya yang bisa ditimbulkan jika kamu mengakses sebuah link yang tidak dikenal.
Kira-kira apa saja bahayanya? Mari simak dibawah ini.
- Berpotensi Terkena Malware dan Virus
Saat kamu sering mengakses link yang tidak dikenal melalui Hp, PC atau laptop, maka bisa jadi terkena malware dan virus.
Seorang hacker umumnya akan memberikan link yang mengarahkan kamu untuk menuju ke situs atau aplikasi yang dapat menyebarkan malware ke sistem.
Apabila kamu ceroboh dan menyetujui, bisa jadi semua akses yang diminta hacker tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada perangkat kamu.
- Berpotensi Adanya Pencurian Identitas
Mendapatkan dan mengakses link yang tidak dikenal bisa jadi ini jadi salah satu modus untuk pencurian identitas.
Pencurian data atau identitas ini bisa terjadi dengan modus apa saja, apalagi jika kamu sedang melakukan aktivitas di website yang tidak dikenal.
Jadi, saat situs web tidak dikenal itu menanamkan kode canggih ke dalam komputer, maka secara otomatis kode tersebut terunduh ke sistem perangkat tanpa kamu sadari.
Sehingga hacker akan dengan mudah bisa mencuri informasi sensitif yang ada di sistem tersebut.
- Berpotensi Terjadi Pembajakan Akun
Apabila kamu sedang mengakses link dan saat itu kamu sedang melakukan aktifitas mendaftar dan masuk bisa jadi ada potensi terjadinya pembajakan akun.
Biasanya, nanti hacker tersebut akan membuat situs web palsu dari situs web populer. Apabila kamu sampai melakukan aktivitas mendaftar atau masuk ke link tersebut, maka secara otomatis kata sandi yang kamu gunakan akan dapat diketahui oleh hacker. Jika ini sampai terjadi, secara tidak langsung ini akan terjadi potensi pembajakan akun.
- Terjadinya Kejahatan Spyware
Spyware ini merupaka salah satu jenis software yang bisa mengumpulkan dan mengirim informasi kepada pihak ketiga tanpa diketahui oleh pengguna utamanya.
Pada dasarnya, ini dilakukan dengan tujuan untuk melacak informasi pribadi dan nantinya digunakan hacker untuk mengakses data yang bersifat rahasia.
Aplikasi ini bisa terpasang tanpa diketahui ketika kamu meng-install sebuah aplikasi mod atau jika kamu terlalu sering mengakses link yang tidak dikenal.
- Hati-Hati Terjadi Penipuan Finansial
Terjadinya penipuan finansial bisa saja saat kamu mengakses link yang tidak dikenal, karena peretas ini akan dapat memanipulasi link untuk mengarahkan kamu ke situs web palsu yang terlihat seperti situs pembayaran online atau akun perbankan.
Jika kamu sampai melakukan pembayaran di situs web tersebut, maka besar kemungkinan keamanan akun kamu bisa dibobol.
Maka dari itu, kamu harus memastikan terlebih dahulu link yang kamu gunakan untuk aktivitas pembayaran online dan perbankan itu asli. Keaslian ini bisa dideteksi jika situs web tersebut diawali dengan “https://”.
Jadi ingat ya, untuk jangan pernah memasukkan informasi penting milik pribadi di situs baru yang belum jelas keamanannya. Tetaplah untuk waspada.***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"