KONTEKS.CO.ID – Ganjar-Mahfud, paslon nomor urut 3 Pilpres 2024, unggul pada hasil exit poll Pilpres 2024 yang berlangsung di Melbourne, Australia.
Hasil exit poll Pilpres 2024 di Melbourne ini pun langsung viral di grup WhatsApp. Perolehan hasil exit poll itu beredar hari ini, Sabtu 10 Februari 2024, bersamaan dengan pelaksanaan pencoblosan Pemilu 2024 di luar negeri.
Sekadar informasi, exit poll adalah metode survei yang terlakukan seusai pemilik hak suara meninggalkan tempat pemungutan suara (TPS).
Ya, beberapa kota di negara sahabat memang telah memulai pencoblosan untuk Pemilu 2024 pada Senin 5 Februari 2024 lalu.
Untuk hari ini, Sabtu 10 Februari 2024, pencoblosan berlangsung di sejumlah negara di Benua Asia, Eropa, Amerika, Australia, hingga Afrika.
Meski mendahului pencoblosan, kegiatan penghitungan suara akan tetap terlaksana bersamaan dengan Pemilu-Pilpres 2024 di Tanah Air. Yakni Rabu 14 Februari 2024.
Nah mendahului penghitungan hasil pemungutan suara resmi di luar negeri, kini sudah beredar hasil exit poll.
Laman Pemilu Melbourne yang melansir hasil exit poll di Melbourne, Australia, menyebut Ganjar-Mahfud meraih perolehan suara tertinggi dengan persentase 50,4%. Menyusul paslon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar 27,9% dan Prabowo-Gibran 21,6%.
Hasil Exit Poll Pilpres 2024 Ganjar-Mahfud di Melbourne
- Anies – Muhaimin: 244 (27,9%)
- Prabowo – Gibran: 440 (21,6%)
- Ganjar – Mahfud: 189 (50,4%)
Sekadar catatan, KPU sebelumnya menyatakan, penghitungan suara menggunakan metode exit poll tidak bisa menjadi acuan hasil pemilihan WNI di mancanegara.
KPU beralasan, metode penghitungan exit poll mempunyai kelemahan di luar negeri. Karena pencoblosan di sana tidak semua melalui TPS, tapi juga dengan pos dan kotak suara keliling (KSK).
Sedangkan exit poll menggunakan metode wawancara dengan pemilih yang baru selesai mencoblos di TPS. ***
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"