KONTEKS.CO.ID – AS akan membangun lima pangkalan militer baru untuk tentara Somalia.
Hal itu untuk meningkatkan kemampuan tentara Somalia yang tengah menghadapi pemberontakan kelompok ekstremis al-Shabaab.
Menteri Pertahanan Somalia dan kuasa usaha AS telah menandatangani nota kesepahaman terkait hal ini di Mogadishu, ibu kota Somalia, Kamis, 15 Februari 2024.
Melansir dari ABCNews, pangkalan baru ini akan dikaitkan dengan Brigade Danab milik militer Somalia.
Brigade ini berdiri pada 2017 menyusul kesepakatan antara AS dan Somalia untuk merekrut, melatih, memperlengkapi, dan membimbing 3.000 pria dan wanita dari seluruh negara.
Mereka memiliki ambisi untuk membangun kemampuan infanteri yang kuat di dalam tentara Somalia.
Brigade ini berperan penting sebagai kekuatan reaksi cepat dalam upaya mengusir kelompok ekstremis al-Shabaab.
Perjanjian tersebut tercapai saat misi penjaga perdamaian Uni Afrika di Somalia ATMIS mengurangi kehadirannya di negara itu.
Dewan Keamanan PBB telah mengizinkan pengurangan pasukan penjaga perdamaian di Somalia.
Pemerintah Somalia mengatakan pihaknya mencapai kemajuan dalam meningkatkan keamanan.
Namun al-Shabaab terus melakukan serangan sporadis di Somalia, termasuk di tempat-tempat umum.
Terbaru, kelompok tersebut menyerang pangkalan militer di Mogadishu. Empat tentara Emirat dan seorang perwira militer Bahrain tewas.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"