KONTEKS.CO.ID – Seorang kosmonot Rusia mencatat sejarah baru di dunia antariksa. Oleg Kononenko (59) menjadi orang pertama yang menghabiskan total 1.000 hari kumulatif di luar angkasa.
Badan antariksa Rusia, Roscosmos, pada Rabu 5 Juni 2024 melaporkan, rekor yang Kononenko capai ini terjadi saat dia menjalankan misinya saat ini di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).
Misi bermula pada 15 September 2023 dan direncanakan berakhir pada 23 September 2024. Sehingga total waktu yang akan dihabiskannya di orbit menjadi 1.110 hari.
“Hari ini pukul 00:00:20 waktu Moskow, kosmonot perusahaan negara Roscosmos Oleg Kononenko, yang saat ini bekerja di Stasiun Luar Angkasa Internasional, telah mencatat rekor 1.000 hari untuk pertama kalinya di dunia dalam hal total durasi penerbangan luar angkasa,” bunyi pernyataan Roscosmos, menurut kantor berita negara TASS.
Kononenko mencapai hari-hari tersebut melalui beberapa misi. Misi pertama adalah Ekspedisi 17 ke ISS yang diluncurkan pada April 2008.
Secara keseluruhan, Kononenko telah menjalankan lima misi terpisah ke ISS.
Ternyata, ini bukan rekor pertama yang dipecahkan oleh Kononenko.
Pada Februari 2024, ia melampaui rekor sebelumnya yaitu 878 hari yang dibuat oleh rekannya, Gennady Padalka, untuk waktu terlama di luar angkasa.
“Saya terbang ke luar angkasa untuk melakukan apa yang saya sukai, bukan untuk mencetak rekor. Saya telah memimpikan dan bercita-cita menjadi kosmonot sejak saya masih kecil,” kata Kononenko kepada TASS saat itu.
“Ketertarikan itu – kesempatan untuk terbang ke luar angkasa, untuk tinggal dan bekerja di orbit – memotivasi saya untuk terus terbang,” tambahnya.
Perjalanan kosmonot Roscosmos berbeda dengan astronot NASA yang biasanya menghabiskan waktu tidak lebih dari enam bulan di ISS sebelum dirotasi.
Salah satu pengecualian adalah Frank Rubio, yang menghabiskan 371 hari di luar angkasa setelah misinya diperpanjang enam bulan tambahan.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"