KONTEKS.CO.ID – Pria tanpa baju tiduran di tumpukan beras viral di media sosial. Tampak, pria tanpa baju itu bermain beras, berguling-guling hingga tiduran di gudang Bulog.
Akun media sosial Instagram @makassar_iinfo menampilkan, pria bertopi hitam tampak tersenyum, sementara teman-temannya mengguyurnya dengan butiran beras dari karung yang bertuliskan Bulog.
Butiran beras lalu tampak menempel di badan pria tersebut.
Menanggapi hal ini, Manajer Humas & Kelembagaan Perum Bulog, Tomi Wijaya mengaku jika pihaknya sudah menyelidiki video tersebut.
Tomi menyebut pria tanpa baju tiduran di tumpukan beras itu merupakan oknum buruh di gudang Bulog yang mempermainkan beras.
Tomi menjelaskan, video tersebut terjadi di Gudang Bulog Banjar Kemantren 2 Surabaya Utara, Selasa, 19 Desember 2023 lalu.
Rekaman terjadi saat proses pengarungan kembali beras sobek karena proses handling beras impor dari kapal sampai ke gudang.
Selanjutnya beras tersebut akan dilakukan pengolahan kembali di mesin Rice to Rice (RtR) milik Bulog.
“Sudah kami telusuri dan akan ambil tindakan tegas terkait ulah oknum buruh di Gudang Banjar Kemantren Surabaya Utara tersebut,” kata Tomi dalam keterangannya, Selasa, 26 Desember 2023.
Dengan adanya video viral pria tanpa baju tiduran di tumpukan beras ini, ia menyebut pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan dan kualitas produk terbaik untuk masyarakat.
“Jika ada upaya-upaya yang berlawanan dengan komitmen tersebut, Bulog akan menindak tegas,” pungkasnya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"