KONTEKS.CO.ID – Seorang pria yang mengaku sebagai mantan tim kreatif Lesti buka suara terkait kronologis kejadian KDRT yang dilakukan oleh Rizky Billar.
Pria tersebut mengatakan informasi mengenai kronologis KDRT Rizky Billar terhadap Lesti didapat dari temannya yang masih menjadi tim keratif pedangdut asal Cianjur itu.
Melalui sebuah video live di TikTok, mantan tim kreatif Lesti menceritakan kronologis kejadian awal mula Rizky Billar kedapatan selingkuh hingga melakukan KDRT.
“Saya ceritakan dari awal, jadi si B (Rizky Billar) itu hp nya tiga, iPhone 13 Pro Max dua, iPhone 12 Pro Max satu,” terangnya seperti dikutip dari kanal YouTube Viral Short.
Ia lantas menjelaskan bahwa iPhone 12 Pro Max biasanya digunakan Rizky Billar untuk membuat konten. Sementara satu iPhone 13 Pro Max untuk kepentingan bisnis, dan satunya lagi dipasang PIN rahasia yang tak ada seorang pun yang tahu termasuk Lesti.
“Gak dikasih tahu PIN-nya, alasannya untuk melindugi data,” katanya.
Kejadian bermula saat Rizky Billar mengalami sakit perut dan hendak ke kamar mandi. Namun, Rizky Billar ternyata salah membawa handphone, yang dibawa malah handphone untuk endorse, sementara handphone yang memakai PIN tertinggal.
“Hp yang terpasang PIN rahasia tertinggal di sofa. Jadi Hp itu kan ada jeda waktu kalau terkunci. Jadi kalau hape itu kalau ada itu (pesan masuk) layarnya terang dulu,” bebernya.
“Jadi waktu layar terang itu, mba Lesti gak sengaja terlihat chatingan mesra si B dengan orang gak tau kita siapa,” sambungnya.
Melihat itu, Lesti langsung marah, apalagi Lesti dikatakan mantan kreatifnya telah lama menduga jika Rizky Billar selingkuh.
“Langsung mba L minta buka PIN-nya, tapi si B malah menyalahkan mba L, sehingga terjadi pertikaian, ini belum dipukul, belum dicekik, mba L menjerit minta diantar pulang ke rumah orangtuanya,” jelas mantan tim kreatif Lesti.
Rizky Billar gelap mata saat mendengar Lesti minta dipulangkan ke rumah orangtuanya. Hingga langsung melakukan KDRT.
“Langsung dia sentak tangan mba L, dipukulin disini (bagian mata) kena, dibanting, mba L melawan nyakar, dibanting,” kisahnya.
“Orang-orang sekitar mau bantu, ‘Ini urusan rumah tangga saya, kalian jangan ikut campur, saya pecat kalian semua,” katanya menirukan ucapan Rizky Billar saat itu.
Beruntung ada satu orang yang merupakan asisten Lesti yang menolongnya saat itu dan memperingatkan Rizky Billar hingga menghentikan aksinya.
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di "Google News"