KONTEKS.CO.ID – Pernikahan anak Hotman Paris Hutapea digelar sangat mewah, tamu yang diundang dari konglomerat hingga pejabat. Bahkan, Hotman sesumbar biaya pesta Rp5 miliar tapi dari 2 tamu saja, dia dapat amplop Rp2 miliar.
Sederet sosok penting hadir seperti Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto sekaligus bacapres 2024, ada Anies Baswedan, Sandiaga Uno, dan Erick Thohir.
Lalu Airlangga Hartarto hingga Zulkifli Hasan tampak menghadiri resepsi pernikahan dan adat Batak anak bungsu Hotman Paris Hutapea, Fritz Hutapea dan Chen Giovani di Balai Samudra Jakarta pada Sabtu, 16 September 2023.
Kendati terbilang menggelar pesta mewah, namun Hotman Paris mengaku tak khawatir soal biaya.
“Biayanya sih besar banget. saya sediakan Rp5 miliar,” jawab Hotman Paris.
Namun, Hotman Paris merasa tak mengeluarkan biaya besar untuk pernikahan Fritz Hutapea dan Chen Giovanie.
“Tapi saya nggak kerasa,” ujar Hotman Paris.
“You percaya nggak, saya tiba-tiba dipanggil konglomerat pas pulangnya ada yang ngasih 1 M, dalam satu malam saya bisa dapat 2 M,” ungkap Hotman Paris.
Biaya Pesta Pernikahan Anak Hotman Paris Rp5 Miliar
Hotman Paris bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah lebih dari total biaya pernikahan tersebut.
“Katakanlah saya keluarkan 5 M, saya dapat lebih dari itu,” jelasnya.
Sebenarnya, Hotman Paris enggan memikirkan biaya pernikahan Fritz dan Chen Giovani. Sebab, baginya nominal fantastis itu dinilai terlalu kecil.
Dengan ini, Hotman Paris menyebut kliennya adalah orang yang suka berbagi. Hal itu terlihat dari para tamu undangan yang memberikan amplop senilai fantastis.
“Saya nyebutnya klien saya akrab, loyal, baik hati dan sudah tahu pengabdianku selama ini,” kata Hotman Paris.
“Malah sebelum pesta, Bos Sinar Mas manggil, asistennya kasih segepok, isinya dollar, ridak tahu berapa isinya, saya belum hitung,” katanya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"