KONTEKS.CO.ID –Â Olivia Rodrigo. Penyanyi berusia genap berusia 21 tahun hari ini 20 Februari 2024. Mengenakkan dress bewarna hitam, Olivia Rodrigo tampak bahagia merayakan ulang tahun bersama teman-temannya. Momen ini ia bagikan melalui akun instagram pribadinya.
Meskipun masih muda, penyanyi yang punya darah Asia ini memiliki segudang prestasi dengan memenangkan berbagai penghargaan bergengsi tingkat dunia.
Bahkan hampir semua lagunya menjadi Hits terutama di kalangan gen z.
1. Awal Karier Olivia Rodrigo
Sebelum meraih ketenaran sebagai penyanyi, Olivia Rodrigo telah mengukir jejaknya di dunia hiburan sebagai seorang aktris.
Artis yang lahir pada 20 Februari 2003 ini, mulai debut aktingnya dalam film “American Girl: Grace Stirs Up Success” pada tahun 2015.
Popularitasnya semakin meningkat lewat perannya dalam serial “Bizaardvark” (2016). Keberhasilannya membawakan peran utama dalam serial “High School Musical: The Musical: The Series” (2019) juga turut membantu menaikkan namanya dalam industri hiburan.
Untuk mengejar karier di dunia hiburan, Rodrigo bahkan memilih untuk bersekolah di J. Mails Elementary School dan Dorothy McElhinney Middle School, fokus pada bidang teater.
2. Blasteran dari Berbagai Negara
Rodrigo memiliki latar belakang keturunan yang beragam seperti Filipina, Amerika Serikat, Jerman, dan Irlandia. Ayahnya berasal dari Filipina, sementara ibunya memiliki keturunan Jerman dan Irlandia.
Dia bercerita bahwa kakek buyutnya bermigrasi dari Filipina ke Amerika Serikat saat masih muda. Itulah sebabnya Olivia Rodrigo suka dengan makanan khas Filipina.
3. Lagu “Drivers License” dan Inspirasi Kisah Nyata
Tidak hanya berbakat dalam bidang akting dan menyanyi, Rodrigo juga terampil dalam menciptakan lagu hits.
Salah satu karyanya yang terkenal adalah “Drivers License” yang ia tulis sendiri. Lagu ini terinspirasi dari pengalaman pribadinya saat menangis dan berkendara di sekitar lingkungannya. Bahkan lagu ini mencapai kesuksesan luar biasa dengan lebih dari 273 juta penonton dalam waktu 7 bulan setelah rilis.
4. Penghargaan
Sebelum memenangkan Grammy Awards, Rodrigo telah meraih sejumlah penghargaan bergengsi lainnya. Pada MTV Video Music Awards 2021, dengan kategori Song of the Year, Best New Artist, dan Push Performance of the Year.
Selain itu dia juga berhasil memecahkan rekor streaming di Spotify dengan lagu “Driver’s License” yang mendapat 17 juta pendengar hanya dalam satu hari setelah rilis.
5. Penggemar Berat Taylor Swift
Seperti banyak remaja lainnya, Rodrigo adalah penggemar setia Taylor Swift dan terinspirasi oleh karya-karyanya. Rodrigo juga pernah menerima surat manis dari Swift, sebuah pengalaman yang sangat berkesan baginya.
6. Duta Vaksin dan Aktivis Sosial
Olivia Rodrigo juga menjadi duta vaksin di Amerika Serikat. Melalui platform sosial medianya, dia aktif dalam menggalang kesadaran dan mendukung vaksinasi, khususnya di kalangan anak muda.
Selain itu, dia juga telah terlibat dalam berbagai kegiatan amal dan advokasi, termasuk menjadi pembicara untuk Geena Davis Institute on Gender in Media.
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"