KONTEKS.CO.ID – Dr. Cheon and the Lost Talisman merupakan film Korea yang bisa segera kamu saksikan di Viu pada April 2024 mendatang.
Film ini pertama kali tayang di Korea pada 27 September 2023 dengan genre komedi dengan selingan aksi dan perjalanan supernatural.
Untuk kamu para pecinta film supernatural yang tidak terlalu menegangkan karena mengandung unsur komedi, maka film ini wajib kamu saksikan!
Dengan alur cerita supernatural, komedi, serta aksi, film ini berhasil menempati peringkat ke-7 di Box Office Korea pada tahun 2023 lalu.
Tidak hanya itu saja, deretan aktor ternama di Korea Selatan membintangi film ini seperti Kang Dong Won, Heo Jun Ho, Esom, Lee Dong Hwi, dan masih banyak lagi.
Sinopsis Dr. Cheon and the Lost Talisman
Film Dr. Cheon and the Lost Talisman mengisahkan selama beberapa generasi, putra sulung desa telah menjadi pelindung.
Namun pewaris saat ini, Dr. Cheon (Kang Dong Won), adalah pengusir setan palsu yang tidak percaya pada hantu.
Menggunakan wawasannya yang menembus pikiran orang-orang, dia melakukan pengusiran setan palsu dan menyelesaikan kasus-kasusnya.
Namun, Yoo Kyung (Esom), seorang klien yang bisa melihat hantu, mendekatinya dengan tawaran yang terlalu menggoda untuk dia tolak.
Dengan asistennya In-bae (Lee Dong Hwi), Dr. Cheon pergi ke rumah Yoo Kyung, dan terlibat dalam serangkaian fenomena aneh.
Saat mereka menyelidiki misteri di sana, mereka mengungkap rahasia jimat yang terkenal sebagai ‘Seolkyung’.
Pemeran
Berikut ini adalah daftar aktor:
Kang Dong Won sebagai Dr. Cheon
Heo Joon Ho sebagai Beom Cheon
Esom sebagai Oh Yoo Kyung
Lee Dong Hwi sebagai Kang In Bae
Kim Jong Soo sebagai Bos Hwang
Park Soo Yi sebagai Oh Yoo Min
Yoon Byung Hee sebagai Hwa Raeng I
Jpp Bo Bi sebagai Jeom Ba Chi
Park Kyung Hye sebagai Sa Wol
Lee Gyu Ho sebagai Lee Jang
Kim Won Hae sebagai kakek Dr. Cheon
Park Jeong Min
Kim Ji Soo
Cho Yi Hyun
Lee Jung Eun
Park Myung Hoon
Sutradara film ini adalah Kang Hye Jung, Ryu Seung Wan dengan menyatukan genre Comedy, Supernatural, dan Action.
Film ini telah rilis 27 September 2023 di Korea sedangkan jadwal tayang di Viu pada April 2024 dengan durasi 1 jam 38 menit.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"