KONTEKS.CO.ID – Profil Zara alias Camillia Laetitia Azzahra putri Ridwan Kamil kini jadi sorotan setelah memutuskan lepas hijab.
Keputusan Zara lepas hijab menuai berbagai komentar. Kritik negatif datang dari netizen dan bahkan menyeret orang tua dan kampusnya.
Simak yuk profil Zara putri Ridwan Kamil yang baru saja lepas hijab
Profil Zara
Melalui akun Instagramnya, Camillia Laetitia Azzahra mengaku sudah mendiskusikan hal ini dengan kedua orangtuaya.
Namun keputusannya mengundang banyak reaski kecewa netizen. Apalagi, keputusan ini Zara di tengah momen Ramadhan.
Meski demikian sosok Zara putri pasangan Ridwan Kamil dan Athalia Praratya merupakan sosok berprestasi.
Zara merupakan anak kedua dari pasangan Ridwan Kamil dan Athalia Praratya.
Camillia Laetitia Azzahra merupakan nama lengkap dan memiliki saapaan akrab Zara.
Zara lahir pada 17 Agustus 2004 di Bandung, Jawa Barat.
Zara mengikuti jejak ayah dan almarhum Emmeril Khan Mumtadz sang kakak yang menempuh pendidikan di Institut Teknologi Bandung.
Sebelumnya, Zara mengenyam pendidikan di SMAN 3 Bandung dan lulus pada 2021.
Putri Ridwan Kamil ini merupakan siswi yang aktif di berbagai kegiatan sekolah.
Dia aktif dalam kegiatan seni, budaya, dan sastra.
Zara juga terlibat festival budaya bertajuk Gayapatri 2021 di SMAN 3 Bandung.
Zara telah menempuh pendidikan di Sekolah Arsitektur, Perencanaan, dan Pengembangan Kebijakan Institut Teknologi Bandung (SAPPK ITB) selama 1 tahun melalui jalur prestasi SNMPTN 2022.
Namun Zara kini dia memilih melanjutkan studi ke Newcastle University, Inggris dengan jurusan S1-Arsitektur.
Mandiri Sejak Kecil
Sejak SMP Zara sudah memiliki mimpi ingin kuliah di luar negeri sejak lama.
Zara memiliki kemandirian yang sudah tertanam sejak kecil.
Dirinya berjualan minuman Thai Tea yang kala itu laris manis. Dari hasil penjualan tersebut, dia beli ponsel.
Zara berbakat dalam olah vokal dan sempat mengikuti audisi The Voice Kids.
Zara juga menuruni bakat menggambar dan arsitek dari sang ayah.
Makna Zara Lepas Hijab
Kini tengah jadi sorotan netizen, Zara meminta agar netizen tidak menyalahkan orangtuanya.
“Jangan menyalahkan orangtuaku, mereka mendidik aku untuk menjadi perempuan cerdas, berkarakter, dan beragama,” katanya.
Zara menilai bahwa Muslim yang baik adalah seseorang yang melakukan syariat ajaran agama dari hati yang bersih, bukan sekadar dari penampilan.
Berkaitan dengan hal itu, Zara mengaku bahwa ia tidak suka membohongi orang lain. Maka dari itu, melepas kerudung adalah cara pribadinya untuk jujur terhadap diri sendiri dan lingkungan sekitar.
“Jangan berekspektasi terlalu tinggi terhadap aku,” ujar Zara.
“Aku bukan papaku, aku bukan mamaku, dan aku bukan kakakku. Aku adalah gabungan mereka semua, semua didikan mereka selalu aku terapkan dan aku adalah aku,” imbuhnya.
Lebih lanjut, ia meminta masyarakat untuk tidak menyalahkan kedua orang tuanya, yakni Ridwan Kamil dan Atalia Praratya atas keputusan yang telah ia buat. Zara menegaskan bahwa Kang Emil dan Atalia sudah melakukan yang terbaik sebagai orang tua.
“Jangan menyalahkan orang tuaku. Mereka mendidikku untuk menjadi perempuan cerdas, berkarakter, dan beragama. Ini semua adalah pilihanku sendiri,” jelas Zara.
“Aku memilih momentum saat orang tuaku sedang dalam masa “tenang” di dunia mereka dan juga Bulan Suci Ramadan,” sambungnya.
Berkaitan dengan keputusan melepas kerudung, Zara juga meminta para pihak, termasuk merek (brand) yang sudah bekerja sama dan merasa terugikan untuk segera menghubungi timnya.
Tidak hanya itu, ia juga meminta para pengikut di Instagram untuk berhenti mengikuti (unfollow) jika tidak merasa nyaman atas keputusannya.
“Jika ada brand yang sedang kerja sama dan merasa terugikan, boleh langsung kontak WA (WhatsApp) admin aku, ya,” imbau Zara.
“Bagi orang-orang yang tidak suka dengan keputusan aku ini.”
“Silakan unfollow saja. Let this year Ramadan be a FRESH NEW CHAPTER for all of us (biarkan Ramadan tahun ini menjadi awal yang baru bagi kita semua),” tutupnya***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"