KONTEKS.CO.ID – Kejagung memanggil Sandra Dewi hari ini pada Rabu, 15 Mei 2024 pukul 09.00 WIB sebagai saksi kasus korupsi timah suaminya, Harvey Moeis.
Kapuspenkum Kejagung, Ketut Sumedana menjelaakan singkat tentang pemanggilan Sandra.
“Hari ini kejagung memanggil SD jam 9,” ungkapnya melalui pesan singkat.
Tai Kejagung belum bisa memastikan kedatangan Sandra Dewi.
“Tapi yang bersangkutan datang apa nggak itu belum terkonfirmasi,” kata Ketut Sumedana.
Selain Sandra, pihak Kejagung menjadwalkan pemeriksaan beberapa saksi lain dalam kasus tersebut.
“Ada (pemanggilan saksi lain), kami belum dapat datanya dari pidsus. Nanti kalau sudah menjalani pemeriksaan pasti kami rilis,” jelasnya.
Sebelumnya, Kejagung telah memeriksa Sandra pada Kamis, 4 April 2024 untuk mendalami soal rekening suaminya yang sudah diblokir oleh penyidik.
Sandra Dewi Menghilang
Istri Harvey Moeis sendiri sejak kasus korupsi suaminya bergulir mendadak menghentikan seluruh aktivitasnya sebagai artis.
Akun Instagramnya sempat hilang meski kini muncul lagi namun tanpa satu foto pun.
Sandra telah menghapus seluruh foto di Instagram. Begitupun dengan akun instagram dua anaknya.
Kejagung menjelaskan, pemeriksaan Sandra untuk mengetahui rekening mana saja yang terindikasi dan tidak dengan tindak pidana korupsi suaminya.
Hal itu guna meminimalisir kesalahan dalam penyitaan aset.
“Mana yang ada kaitannya dengan tindak pidana saudara HM dan mana yang tidak terkait,” katanya.***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"