KONTEKS.CO.ID – Sinopsis The Midnight Romance in Hagwon episode 10 mengisahkan, saat Hye Jin dan Joon Ho sedang pergi bersama, mereka tidak sengaja bertemu dengan muridnya.
Sementara itu, Joon Ho ingin mengetahui apakah dia akan kehilangan gelarnya sebagai murid favorit Hye Jin.
Viu Original The Midnight Romance in Hagwon mengisahkan Lee Joon Ho (Wi Ha Joon) yang mengundurkan diri dari perusahaan besar.
Setelah itu, dia kembali ke akademi tempatnya belajar, kali ini sebagai instruktur.
Dia termotivasi pada cinta pertamanya, guru akademi Seo Hye Jin (Jung Ryeo Won).
Tepat ketika hidup Seo Hye Jin mulai terasa tenang, mantan murid dan pembuat onar Lee Joon Ho, yang dia bantu masuk ke universitas bergengsi sepuluh tahun lalu, muncul dan menimbulkan kekacauan.
Sinopsis The Midnight Romance in Hagwon Episode 10
Sebelumnya di The Midnight Romance in Hagwon episode 9, setelah kelas tambahan selesai, Joon Ho dan Hye Jin pulang bersama.
Keduanya akhirnya menegaskan perasaan mereka terhadap satu sama lain.
Joon Ho dan Hye Jin saling menunjukan kemesraan mereka dan berusaha merahasiakan hubungan mereka dari rekan-rekannya.
Sementara itu, Pyo Sang Seob bertanya-tanya tentang seseorang dari akademi yang ingin berbicara dengannya.
Dalam episode 10, Joon Ho merasa khawatir dan bergegas menghampiri Hye Jin setelah mengetahui ada seorang berandal yang mencoba membuka kode akses rumahnya.
Saat Hye Jin dan Joon Ho sedang pergi bersama, mereka tidak sengaja bertemu dengan muridnya dan merasa cangung.
Joon Ho ingin mengetahui apakah dia akan kehilangan gelarnya sebagai murid favorit Hye Jin setelah dia menjadi guru di akademi.
Namun Hye Jin mengatakan hal itu tidak penting sekarang.
Karena Joon Ho bukanlah murid favorit Hye Jin lagi, melainkan dia sudah menjadi pacarnya.
Mereka kemudian saling memandang satu sama lain dengan romantis.
Drama ini tayang secara eksklusif di Viu mulai 11 Mei 2024, setiap Sabtu dan Minggu. ***
Simak breaking news dan berita pilihan Konteks langsung dari ponselmu. Konteks.co.id WhatsApp Channel
Baca berita pilihan konteks.co.id lainnya di:
"Google News"